Kabar Bima

Koperindag Serahkan Bantuan Peralatan IKM

218
×

Koperindag Serahkan Bantuan Peralatan IKM

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Pemerintah Kota Bima melalui Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Koperindag) Kota Bima selama sepekan terakhir kemarin menyerahkan  bantuan peralatan Industri Kecil Menengah (IKM). Bantuan berupa alat pengolahan itu, bersumber dari bantuan Dana Bagi Hasil Cukai dan Tembakau (DBHCT) Kota Bima.

Ilustrasi
Ilustrasi

Sekretaris Koperindag Kota Bima, Moh. Yamin mengatakan, jenis bantuannya berupa peralatan IKM yang berkaitan dengan pengolahan, seperti Kompor Hock dan perlengkapan dapur untuk olah pangan. Kemudian, bengkel, Tolkit dan kompresor untuk perbengkelan. Ada juga mesin jahit, untuk UKM menjahit. Gerobak dorong untuk pengusaha batu bata. Mesin, obras, Bordir, mesin jahit klasik, mesin jahit industri dan mesin jahit portabel.

Koperindag Serahkan Bantuan Peralatan IKM - Kabar Harian Bima

Untuk masyarakat yang menerima bantuan, kata dia, ada yang menerima kelompok, juga ada yang terima individu. “Yang menerima bantuan lebih awal mengajukan proposal. Oleh Dinas kemudian melakukan verifikasi. Jika layakn, maka diberikan bantuan,” ujarnya, Selasa (31/12).

Kata dia, bantuan mulai diberikan sejak sudah sepekan lalu. Pemberiannya pun dilakukan secara bertahap. “Yang mendapat bantuan yakni yang punya usaha, baik usaha lama maupun yang baru memulai usaha baru. Yang punya usaha baru, sebelumnya kita berikan pelatihan dan diklat,” jelasnya.

Ia mengaku, setelah bantuan diberikan, pihaknya melakukan pendampingan khusus dari Dinas dan juga tenaga penyuluh lapangan yang ditunjuk oleh Dinas. “Kami berharap, dengan adanya bantuan ini, masyarakat penerima bisa memanfaatkan dengan baik, guna meningkatkan taraf hidup dan pendapatan ekonomi keluarga dan masyarakat,” pintanya.

*BIN