Kabar Bima

Kelulusan UN SMA Sederajat, Kota Bima Raih 98,79 Persen

237
×

Kelulusan UN SMA Sederajat, Kota Bima Raih 98,79 Persen

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Melanjutkan catatan baik tahun sebelumnya, Kota Bima kembali meraih angka kelulusan Ujian Nasional (UN) dengan persentase tinggi. Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Dikpora) Kota Bima, Drs. Suryadi, melaporkan, hasil UN Tingkat SMA/MA/SMK Tahun Ajaran 2013/2014 telah keluar, dan Kota Bima meraih angka kelulusan sebesar 98,79%.

Ilustrasi
Ilustrasi

Menurutnya, jumlah peserta UN Tingkat SMA sederajat Kota Bima adalah 3.475 orang. Dari jumlah tersebut, 3.433 orang dinyatakan lulus, sementara 41 orang tidak lulus.

Kelulusan UN SMA Sederajat, Kota Bima Raih 98,79 Persen - Kabar Harian Bima

Sementara, jumlah peserta UN SMA/MA seluruh Indonesia adalah 1.632.757 siswa, dengan persentase kelulusan mencapai 99,52 persen.Kemudian peserta UN dari SMK yang berjumlah 1.171.907 siswa, kelulusan mencapai 99,50 persen. Total siswa UN yang tak lulus berjumlah 7.811 siswa dan tersebar di seluruh sekolah di Indonesia. Penyumbang terbesar berasal dari Aceh, yaitu mencapai 785 siswa.

Mulai tahun 2014 ini, kata dia, nilai UN akan menjadi salah satu syarat untuk masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN). Namun demikian, Kemdikbud tidak akan mengeluarkan aturan baku mengenai komposisi nilai UN dan nilai rapor sebagai persyaratan masuk PTN. Penerimaan mahasiswa baru menjadi kewenangan masing-masing perguruan tinggi.

Suryadi menyampaikan rasa syukurnya atas persentase kelulusan yang berhasil diraih oleh para pelajar Kota Bima. Ia berharap angka ini tetap mampu dipertahankan untuk hasil UN Tingkat SMP sederajat serta SD sederajat.

*BIN/HUM