Kabar Bima

Pilkada Kabupaten Bima, Dihelat 8 Juni 2015

233
×

Pilkada Kabupaten Bima, Dihelat 8 Juni 2015

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Kendati proses pelaksanaan Pemilu Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bima dilaksanakan tahun 2015, namun KPU setempat sudah menetapkan waktu pencoblosannya, pada tanggal 8 Juli 2015.

Ketua KPU Kabupaten Bima, Siti Nursusila, Sip, MMIp. Foto: Bin
Ketua KPU Kabupaten Bima, Siti Nursusila, Sip, MMIp. Foto: Bin

Ketua KPU Kabupaten Bima, Siti Nursusila, Sip, MMIp mengakui, sesuai rapat koordinasi dengan sejumlah Kota dan Kabupaten di Provinsi NTB. Tanpa membahas mengenai UU Pilkada yang baru, sebanyak tujuh Kota dan Kabupaten disekapati untuk melaksanakan Pilkada atau pemungutan suara secara bersamaan.

Pilkada Kabupaten Bima, Dihelat 8 Juni 2015 - Kabar Harian Bima

“Lima daerah dilaksanakan pada tanggal 8 Juni 2015, dan dua daerah dilaksanakan pada 10 Agustus 2015,” ujarnya, Selasa (9/9).

Disebutkannya, lima daerah yang dimaksud yakni Kabupaten Bima, Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), Kabupaten Dompu, Kabupaten Lombok Utara (KLU) dan Kota Mataram.

Sementara pada tanggal 10 Agustus 2015, lanjutnya yakni Kabupaten Sumbawa dan Kabupaten Lombok Tengah (Loteng). “Jika UU Pilkada dipilih oleh DPR, tinggal kita sesuaikan saja,” katanya.

*Bin