Kabar Bima

372 Berkas K2 Lolos CPNS Tidak Lengkap

262
×

372 Berkas K2 Lolos CPNS Tidak Lengkap

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Sebanyak 372 berkas tenaga Honorer K2 yang lolos tes CPNS kini harus kembali mengurus kelengkapannya. Pasalnya, berkas yang diperiksa BKN masih ditemukan kekurangan.

Kepala BKD Kota Bima Drs. Muhtar Landa, MH. Foto: Bin
Kepala BKD Kota Bima Drs. Muhtar Landa, MH. Foto: Bin

“Untuk Kota Bima yang dinyatakan lengkap hanya 43 orang, selebihnya sebanyak 372 berkas lain kurang lengkap,” sebut Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Bima Drs. Muhtar Landa, MH.

372 Berkas K2 Lolos CPNS Tidak Lengkap - Kabar Harian Bima

Ia menyebutkan, kekurangan itu seperti surat keterangan pejabat eselon dua belum ditandatangani, SK tidak mencantumkan tahun, misalnya berlaku pada tanggal 2 Januari tapi tidak dicantumkan sampai Tahun berapa.

Kemudian, masalah kop surat dari Bawaskot, namun cap nya atas nama Inspektorat. Lalu, SK Plt Kepala Dinas, padahal itu tidak diperbolehkan. “Kekurangan – kekurangan ini harus dilengkapi,” ujarnya.

Untuk waktu perbaikan, Muhtar mengaku, BKN memberikan waktu selama satu pekan kedepan. “Masalah kekurangan ini apakah akan dieliminir oleh BKN atau tidak, itu kewenangan BKN,” tambahnya.

*Bin