Kabar Bima

Awas Penipuan Via Kontak BBM

240
×

Awas Penipuan Via Kontak BBM

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Kontak BBM anda kini sudah bisa dibajak. Meski HP masih ada ditangan anda, namun Kontak BBM anda bisa dimanfaatkan oleh orang yang membajak untuk tindak kejahatan penipuan.

Ilustrasi
Ilustrasi

Entah bagaimana caranya, namun yang pasti baru – baru ini sudah ada korban. Mengatasnamakan kontak BBM, pelaku penipuan meminta sejumlah uang berkisar Rp 2 – 10 juta. Jika tidak hati – hati, maka kita akan menjadi korban berikutnya.

Awas Penipuan Via Kontak BBM - Kabar Harian Bima

Dua orang korban yang sudah dibajak Kontak BBM seperti Ferdiansyah Fajar Islam atau yang biasa disapa Dae Ade. Beberapa hari kemarin kontak BBM nya dimanfaatkan orang tak bertanggungjawab dan meminta sejumlah uang jutaan rupiah.

Kemudian korban kedua yakni Kontak BBM Kepala Dinas Dukcapil Kabupaten Bima, Andi Sirajudin. Hari ini, kontak BBM nya dipakai oleh pembajak dan meminta uang jutaan rupiah untuk dikirim ke Nomor Rekening atas nama Wahyudin.

“Barusan saya dihubungi kerabat yang ada di luar daerah, katanya kontak BBM saya meminta uang jutaan rupiah,” katanya.

Tidak ingin ada korban berikutnya, ia pun sudah melaporkan aksi kejahatan penipuan via kontak BBM itu ke Polisi dan mendatangi kantor Telkomsel. “Saya sudah lapor polisi, dan hari ini juga akan saya lapor ke Telkomsel,” ujarnya.

Ini mungkin baru terjadi, membajak kontak BBM untuk menipu, padahal HP masih berada ditangan pemiliknya. Untuk itu, jika menemukan pesan meminta uang, sebaiknya ditelepon terlebih dahulu, agar tidak menjadi korban penipuan.

*Bin