Kabar Bima

Penilaian Lomba Kelurahan Tingkat Kota Bima, Dimulai

208
×

Penilaian Lomba Kelurahan Tingkat Kota Bima, Dimulai

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Lomba Kelurahan, Posyandu dan P2WKSS tingkat Kota Bima mulai dinilai, Rabu (4/5). Tim penilai Lomba melakukan penilaian pada kelurahan terpilih di masing-masing Kecamatan. Jadwal hari pertama penilaian yakni Kelurahan Manggemaci Kecamatan Mpunda.

Tim penilai Lomba Kelurahan. Foto: Hum
Tim penilai Lomba Kelurahan. Foto: Hum

Sementara Kecamatan Rasanae Barat diwakili Kelurahan Tanjung dan akan dinilai pada Senin 9 Mei 2016 mendatang. Sedangkan Kecamatan Asakota diwakili Kelurahan Jatiwangi, yang akan dinilai pada Selasa 10 Mei 2016. Kecamatan Raba diwakili oleh Kelurahan Rabadompu Timur yang akan dinilai Rabu, 11 Mei 2016, dan Kecamatan Rasanae Timur diwakili Kelurahan Kumbe yang akan dinilai pada Kamis, 12 Mei 2016.

Penilaian Lomba Kelurahan Tingkat Kota Bima, Dimulai - Kabar Harian Bima

Kabag Humas dan Protokol Setda Kota Bima, Ihya Ghazali melalui siaran persnya mengatakan, beberapa aspek yang menjadi indikator penilaian diantaranya yakni, partisipasi masyarakat, lembaga kemasyarakatan yang ada di Kelurahan tersebut, PKK, kemananan dan ketertiban, pendidikan, kesehatan, ekonomi, penanggulangan kemiskinan dan peningkatan kapasitas masyarakat.

Setiap tahun, lomba Kelurahan rutin dilaksanakan dengan melakukan penilaian pada Kelurahan terpilih di setiap Kecamatan yang ada di Kota Bima. Diharapkan tim penilai untuk memberikan penilaian yang obyektif kepada masing-masing kelurahan terpilih. Semoga performa kelurahan ini mampu melahirkan apresiasi positif dari tim penilai.

“Tujuan diadakannya lomba Kelurahan ini bukan untuk mendapatkan nilai tertinggi, tetapi hasil akhir yang diharapkan adalah agar kinerja aparat dan masyarakat Kelurahan dapat terjalin dengan baik dan berkesinambungan,” ujarnya.

*Bin/Hum