Kabar Bima

Lembaga STISIP Audit Anggaran Bola Voli

251
×

Lembaga STISIP Audit Anggaran Bola Voli

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Dugaan penyalahgunaan anggaran kegiatan turnamen Bola Voli yang digelar BEM STISIP, kini diambil alih oleh pihak Lembaga dan akan segera megaudit anggaran yang digunakan oleh Panitia pelaksana. Sebab, penggunaan anggaran tersebut dinilai tidak wajar. (Baca. Sekretariat BEM STISIP Disegel)

Pertandingan Final Bola Voli Turnamen BEM STISIP Cup. Foto: Deno
Pertandingan Final Bola Voli Turnamen BEM STISIP Cup. Foto: Deno

Ketua Lembaga STISIP Gufran mengatakan, persoalan ini akan ditangani serius, karena menyangkut nama baik Lembaga STISIP Mbojo – Bima.

Lembaga STISIP Audit Anggaran Bola Voli - Kabar Harian Bima

“Penggunaan anggaran oleh Panitia pada kegiatan Turnamen Bola Voli akan kami audit,” ujarnya, Selasa (10/5).

Menurut Gufran, anggaran yang diterima oleh Panitia tidak sedikit. Dari Lembaga STISIP sebanyak Rp 20 Juta, dari Pemerintah Kabupaten Bima sebanyak Rp 5 Juta, dari pribadi Bupati Bima sebesar Rp 4 Juta.

Selain itu, sambungnya, ada informasi jika KONI Kota Bima menyerahkan bantuan sebanyak Rp 5 juta. Belum lagi anggaran dari donatur lain yang tidak ketahui.

“Ini anggaran cukup besar, sementara hadiahnya sangat memalukan. Belum lagi keluhan Panitia lain yang mengaku pengelolaan anggaran yang tidak transparan penggunaan anggaran tersebut,” katanya.

*Deno