Kabar Bima

100 Anggota Linmas Diserahkan ke Sat Pol PP

220
×

100 Anggota Linmas Diserahkan ke Sat Pol PP

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Sebanyak 100 orang anggota satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas) diserahkan dari Badan Kesbangpol Kabupaten Bima kepada Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Bima, Senin (30/1) di aula kantor KesbangPol Kabupaten Bima.

100 Anggota Linmas Diserahkan ke Sat Pol PP - Kabar Harian Bima
Upacara pelepasan 100 anggota Linmas dari Badan Kesbangpol ke Sat Pol PP. Foto: Bin

Penyerahan itu dilakukan secara resmi melalui upacara serahterima dari Kepala Kesbangpol Kabupaten Bima Ishaka kepada Kasat Pol PP Kabupaten Bima H. Sumarsono. Saat itu juga ditandatangani berita acara serah terima yang disaksikan oleh Assisten Pemerintahan dan Kesra Setda Bima HM. Qur’ban, para kepala Bidang Kesbagpol Kabupaten Bima seluruh jajaran Polisi Pamong Praja kabupaten Bima.

100 Anggota Linmas Diserahkan ke Sat Pol PP - Kabar Harian Bima

Kasat Pol PP Kabupaten Bima H. Sumarsono menyampaikan keberadaan anggota Linmas dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat, sekaligus senantiasa bahu membahu bersama dengan masyarakat dan aparat pemerintah untuk berusaha menjaga keamanan dan ketertiban wilayah.

“Anggota inti Linmas ini sangat berperan dalam rangka mempersiapkan dan membantu kegiatan yang dilaksanakan oleh pemerintah, terutama dalam hal membantu masyarakat yang tertimpa bencana,” ujarnya melalui siaran pers yang disampaikan Kabag Humas dan Protokol Setda Armin Faris.

Sumarsono mengharapkan, keberadaan seluruh anggota Linmas kedepan dapat memiliki tanggungjawab penuh dalam melaksanakan tugas. Karena Linmas juga bertugas mengamankan setiap kebijakan yang kepala daerah, sekaligus mendukung kinerja Sat Pol PP.

Di tempat yang sama, Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Bima Ishaka mengatakan, jumlah anggota inti Linmas sebanyak 100 orang. Mereka akan melaksanakan tugas sekaligus dapat membantu Pol PP Kabupaten Bima.

“Saya menghimbau kepada anggota Linmas inti agar dalam melaksanakan tugas ditempat yang baru dapat memposisikan diri sesuai tugas pokok dan fungsi,” pintanya.

*Kahaba-01/Hum