Kabar Bima

Woha Diterjang Banjir, BSMI Kembali Bergerak

265
×

Woha Diterjang Banjir, BSMI Kembali Bergerak

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Sejumlah Desa di Kecamatan Woha Kabupaten Bima Selasa (31/1) kemarin pagi diterjang banjir. Air meluap hingga mencapai lutut orang dewasa.

Woha Diterjang Banjir, BSMI Kembali Bergerak - Kabar Harian Bima
BSMI saat menyerahkan bantuan untuk korban banjir di Woha. Foto: Dok. BSMI Kota Bima

Belum usai menyalurkan bantuan untuk korban banjir di wilayah Kota Bima, Bulan Sabit Merah Indonesia (BSMI) Kota Bima kembali bergerak menyalurkan bantuan tanggap darurat untuk warga yang terdampak banjir di Kecamatan Woha.

Woha Diterjang Banjir, BSMI Kembali Bergerak - Kabar Harian Bima

Ketua BSMI Kota Bima Muhammad Akbar mengatakan, setelah mengetahui meluapnya banjir di pemukiman warga di Kecamatan Woha, pihaknya mulai bergerak dengan membawa bantuan yang masih tersisa di sekretariat BSMI.

Adapun sejumlah bantuan yang disalurkan sebut dokter yang mengabdi di RSUD Bima itu seperti, Mie Instan 10 dus, Air Mineral 10 dus, susu UHT anak-anak dan telur ayam. Bantuan langsung diberikan ke Kantor Desa Nisa Woha yang diterima oleh Camat Woha.

“Bantuan ini bersumber dari sejumlah donatur dari luar daerah, termasuk DENSO Indonesia Grup yang telah mengirim untuk korban banjir di Kota Bima. makanya kita sisipkan untuk korban banjir di Kecamatan Woha,” ujarnya, Rabu (1/2).

Selain menyalurkan bantuan diakui Akbar, pihaknya juga survei beberapa sekolah yang terdampak banjir di Woha. Kondisi sekolah yang masih tergenang air di SDN 3 Nisa Woha.

“Insha Allah setelah survei ini kami akan kembali menyalurkan bantuan untuk sekolah terdampak banjir di Woha,” katanya.

*Kahaba-01