Kabar Bima

Bagian APU Kota Bima Ikut Bimtek LPPD

169
×

Bagian APU Kota Bima Ikut Bimtek LPPD

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Bertujuan meningkatkan pemahaman aparatur mengenai LPPD, jajaran Bagian Administrasi Pemerintahan Umum (APU) Kota Bima mengikuti kegiatan Bimbingan Tekhnis (Bimtek) yang di helat di Hotel Jayakarta, Rabu – Jumat (2-4/2).

Bagian APU Kota Bima Ikut Bimtek LPPD - Kabar Harian Bima
Foto bersama disela-sela kegiatan Bimtek LPPD. Foto: Dok. Bagian APU Kota Bima

Bimtek tersebut merupakan bentuk komitmen pemerintah daerah, dalam menyamakan persepsi dengan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Provinsi terkait pelaporan LPPD.

Bagian APU Kota Bima Ikut Bimtek LPPD - Kabar Harian Bima

“Melalui kebersamaan membangun sinergitas dan kesamaan persepsi, maka penyelenggaraan pelaporan LPPD antara pemerintah daerah, provinsi dan pusat dapat terselenggara dengan baik,” ujar Kepala Bagian APU Setsa Kota Bima H. Fahruddin, Senin (6/2).

Menurut Fahruddin, penyusunan LPPD merupakan kewajiban setiap pemerintah daerah, sebagai bentuk penyelenggaraan pemerintahan. Sehingga dalam segi pelaksanaan, maupun hasil pelaporannya harus dilaksanakan sebaik mungkin.

“Meskipun pada pelaksanaannya masih ditemukan ada beberapa kekurangan, yang disebabkan oleh kurang lengkapnya data. Tapi dengan komitmen bersama, melalui peningkatan kapasitas SDM Bimtek ini hasilnya kedepan bisa lebih baik lagi,” katanya.

Maka dari itu aku pria yang bergelar Sarjana Sosial itu menjelaskan, pelaksanaan Bimtek penyusunan LPPD sangat penting untuk diikuti, dan diaplikasikan dalam Penyusunan LPPD. Karena dengan pelaksanaan kegiatan Bimtek, maka upaya peningkatan kapasitas aparatur yang membidangi urusan LPPD dapat memberikan nilai tambah. Dalam konteks pemahaman dan visi bersama guna menyempurnakan LPPD.

Ditambahkan, dari Bimtek tersebut diharapkan LPPD dapat tepat waktu. Sehingga bentuk komitmen pemerintah daerah kepada pemerintah pusat dan juga masyarakat dapat terselenggara dengan baik.

*Kahaba-04