Kabar Bima

Akbid Harapan Bunda Cetak 93 Sarjana Baru

274
×

Akbid Harapan Bunda Cetak 93 Sarjana Baru

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Akademi Kebidanan Harapan Bunda, perguruan tinggi yang berbasis kesehatan di Kota Bima, Kamis (20/9) kembali mewisuda 93 orang diploma baru. Bertempat di aula kampus, wisudawan angkatan ke III tahun 2012 ini dikukuhkan langsung oleh Lusi, S.St, Direktur Akbid Harapan Bunda.

Akbid Harapan Bunda Cetak 93 Sarjana Baru - Kabar Harian Bima
Akbid Harapan Bunda Cetak 93 Sarjana Baru

Dalam wawancaranya dengan Kahaba, Lusi, S.St, menyampaikan apresiasi dan kebanggaannya terhadap 93 orang mahasiswanya yang telah berhasil menyelesaikan studi dan menjadi tenaga bidan profesional baru di Bima.

Akbid Harapan Bunda Cetak 93 Sarjana Baru - Kabar Harian Bima

Untuk wisuda kali ini, Nana Silvana, A.Md.Keb asal Kelurahan Penatoi Kota Bima berhasil meraih gelar wisudawan terbaik kedua dengan capaian Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,6 dan mendapatkan predikat cum laude. Sementara itu gelar wisudawan terbaik pertama jatuh pada wisudawan atas nama Ainun Zariah, A.Md.Keb asal Rasabou – Sila dengan IPK 3,62  dengan predikat cum laude.

Akbid Harapan Bunda Cetak 93 Sarjana Baru - Kabar Harian Bima
Prosesi pengambilan sumpah wisudawan baru oleh dr. H. Bachtiar Hasan

dr. H. Bachtiar Hasan, Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kota Bima yang membimbing pelaksanaan acara pengambilan sumpah wisudawan sekaligus mewakili Kementerian Kesehatan RI, dalam sambutannya mengharapkan para bidan keluaran Akbid Harapan Bunda dapat berbakti pada masyarakat dan menjunjung  tinggi etika dan sikap profesional dalam menjalankan tugasnya kelak.

Selanjutnya, para alumni tersebut telah siap untuk mengaplikasikan ilmunya pada masyarakat, baik dengan menjadi tenaga profesional di Rumah Sakit, Puskesmas, atau usaha kesehatan lainnya baik yang berstatus negeri maupun swasta.

Dari pemerintah Kota Bima, Sekretaris Dikpora Kota Bima, Drs. Alwi Yasin, M.Ap yang mewakili Walikota Bima mengharapkan lulusan Akbid Harapan Bunda dapat mempersembahkan hal yang terbaik untuk daerah Bima.

Mengenai kesiapan Kota Bima dalam menyerap potensi tenaga kerja di bidang kesehatan, Alwi mengungkapkan, para alumni Akbid Harapan Bunda yang telah ditempa dalam dunia akademis memiliki peluang untuk terserap di dalam berbagai institusi kesehatan di darah ini. “Kota Bima saat ini telah memiliki 52 infrastruktur kesehatan mulai dari Rumah Sakit hingga Polindes untuk meningkatkan taraf kesehatan masyarakat. Tenaga kesehatan seperti bidan masih sangat dibutuhkan,” tutur nya.

Acara wisuda sendiri dikemas dalam bentuk yang menarik. Diantara pergantian sesi acara, peserta dan hadirin terhanyut dalam lagu-lagu pilihan yang dibawakan secara apik oleh group paduan suara kampus. Lagu-lagu populer Indonesia seperti Bunda, Jangan Menyerah, Karena Cinta, Syukur, dan sebagainya dinyanyikan secara koor untuk menghibur undangan tanpa meninggalkan kesan khidmatnya acara pengukuhan wisudawan.

Termasuk angkatan ke-III yang di wisuda hari ini, secara keseluruhan kampus berizin SK dari BAN-PT Nomor 033/BAN-PT/Ak-XI/Dpl/III/I/2012 secara totalitas telah meluluskan 229  orang mahasiswa. Berdasarkan catatan pihak kampus, dari dua periode wisudawan sebelumnya,  83 orang alumni telah terserap di dunia kerja profesional. [ADV/BK/BM]