Kabar Bima

Upacara HUT RI di Desa Rora, Puluhan Peserta Menangis

451
×

Upacara HUT RI di Desa Rora, Puluhan Peserta Menangis

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Ikut merayakan HUT RI ke-72, masyarakat Desa Rora Kecamatan Donggo menggelar upacara sendiri di lapangan desa setempat, Kamis (17/8). Upacara yang dihadiri ratusan masyarakat dari berbagai elemen, perangkat Desa Rora, BPD dan Babinkantibmas.

Upacara HUT RI di Desa Rora, Puluhan Peserta Menangis - Kabar Harian Bima
Masyarakat Desa Rora saat menggelar upacara HUT RI ke-72. Foto: Yadien

Semangat mengikuti upacara itu juga dihadiri kakek-kakek yang datang dengan mengenakan sarung. Terlihat juga para petani yang datang dengan sarau dan peci, ibu-ibu rumah tangga yang bahkan sambil menggendong anak. Upacara juga dihadiri pemuda dengan pakaian santai serta pelajar dari sekolah di desa setempat.

Upacara HUT RI di Desa Rora, Puluhan Peserta Menangis - Kabar Harian Bima

Suasana haru biru pun terlihat ketika prosesi menaikkan bendera merah putih. Sejumlah peserta upacara menangis sambil tetap menyanyikan Lagu Indonesia Raya. Kendati dibalut perasaan sedih, peserta upacara tetap khitmad mengikuti seluruh rangkaian upacara.

Ketua panitia kegiatan Zaharudin menyampaikan, ide kegiatan itu karena adanya keinginan untuk melibatkan seluruh masyarakat dalam prosesi sakral memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia.

“Tidak hanya pejabat, masyarakat juga ingin upacara mengenang jasa para pejuang dalam memerdekakan bangsa ini,” ujarnya.

Zaharudin juga mengaku sangat terharu dan bangga dengan antusiasme masyarakat mengikuti upacara. Ia pun menyampaikan terimakasih kepada segenap masyarakat dan pemerintah Desa Rora yang telah mendukung pelaksanaan upacara tersebut.

Di tempat yang sama, Kasi pemerintahan Desa Rora Nasarudin H. Abdullah menyampaikan ucapan terimaksih kepada pemuda Desa Rora yang sudah menginisiasi kegiatan tersebut. Semoga kedepan hal-hal serupa bisa dilakukan lagi dan dikembangkan.

Sementara itu, Babinkantibmas Desa Rora Brigadir Adhe Putra mengatakan, selama menjadi anggota Polri, kegiatan ini merupakan yang pertama diikutinya bersama masyarakat.

“luar biasa, jempol buat masyarakat Rora,” pujinya.

Kata Adhe, dirinya merasa sangat terharu dan sedih juga bangga melihat masyarakat dengan seragam dan pakaian sehari-hari melakukan upacara dengan begitu khitmad. Sebagai anggota Polri dirinya merasa bangga.

“Kedepan saya akan bersama masyarakat untuk melakukan hal yang sama atau bahkan lebih baik lagi,” inginnya.

*Kahaba-10