Kabar Bima

Baru Dibangun, Saluran Pembuangan Air Ambruk

233
×

Baru Dibangun, Saluran Pembuangan Air Ambruk

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Baru saja beberapa bulan yang lalu dibangun, saluran pembuangan air (Gorong-Gorong) pada proyek pekerjaan peningkatan jalan So Tantu di Desa Kambilo sudah ambruk. Tampak pada tempat tersebut di tengah-tengahnya sudah berlubang. Hal ini pun disesalkan masyarakat setempat.

Baru Dibangun, Saluran Pembuangan Air Ambruk - Kabar Harian Bima
Kondisi proyek yang sudah ambruk. Foto: Firman

A. Yani tokoh masyarakat setempat mengatakan, kerusakan ini menunjukan pekerjaan dilakukan dengan asal-asalan. Karena baru beberapa bulan dibangun, sudah tidak bisa bermanfaat dengan baik.

Baru Dibangun, Saluran Pembuangan Air Ambruk - Kabar Harian Bima

“Yang dibangun sudah ambruk. Kami minta pihak terkait bertanggungjawab,” pintanya.

A. Yani juga menyoroti belum diselesaikanya beberapa janji pihak pelaksana pada saat masyarakat melayangkan protes saat pekerjaan berlangsung. Misalnya tentang volume jalan yang lebarnya harus 6 meter juga tidak dikerjakan secara keseluruhan.

“Saat ini bisa dilihat itu juga tidak dilaksanakan, nyatanya jalan sebagian tidak dikerjakan sesui volume menurut mereka,” sesalnya.

Pekerjaan jalan inipun lanjut dia, jauh dari transparansi. Besar anggaran, siapa pelaksana tidak pernah disampaikan bahkan papan informasi proyek saja tidak pernah dipasang. Disamping itu pengaspalan yang yang dijanjikan tak kunjung dikerjakan, apa benar atau tidak masih menjadi pertanyaan.

Sebagai masyarakat Wawo tambahnya, sangat senang dengan adanya proyek yang masuk dan warga selalu mendukung program-program seperti itu.

“Tetapi dibalik sikap kami yang baik, sabar dan ramah jangan dimanfaatkan dengan melakukan kegiatan semaunya,” tegasnya.

*Kahaba-08