Kabar Bima

Bupati Targetkan Perda PPA Selesai Tahun Ini

243
×

Bupati Targetkan Perda PPA Selesai Tahun Ini

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri menargetkan Peraturan Daerah (Perda) Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) selesai tahun ini. Pemerintah Kabupaten Bima masih menyesuaikan dengan regulasi di tingkat atas agar tidak ada yang tumpang tindih.

Bupati Targetkan Perda PPA Selesai Tahun Ini - Kabar Harian Bima
Bupati Bima, Hj Indah Damayanti Putri saat menyampaikan sambutan pada acara syukuran. Foto: Deno

“Kita prioritaskan untuk tahun ini pada triwulan terakhir,” kata Bupati Bima usai membuka kegiatan di Hotel Lila Graha Kota Bima, Selasa (19/9) pagi.

Bupati Targetkan Perda PPA Selesai Tahun Ini - Kabar Harian Bima

Bupati mengaku, memang kendala terhambatnya tahapan pembahasan Rancangan Perda PPA karena ada beberapa materi yang harus disesuaikan dengan (regulasi) provinsi.

“Jangan sampai berbeda dan jangan sampai dihapus lagi seperti tahun kemarin,” ujarnya.

Sejauh mana proses pembahasan Raperda PPA, Bupati berjanji akan mengecek kembali sehingga bisa didorong untuk dipercepat.

“Kemarin sudah kita cek Bagian Hukum. Nanti kita akan cek kembali. Kita berharap semuanya cepat selesai,” kata Bupati.

Tren peningkatan kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak memang diakuinya, belakangan ini semakin tinggi di Kabupaten Bima. Untuk itu, Pemerintah Kabupaten Bima memberikan perhatian serius melalui dinas terkait.

*Kahaba-03