Kabar Bima

Kecelakaan Maut di Desa Leu, Satu Pengendara Tewas, Satu Terluka

285
×

Kecelakaan Maut di Desa Leu, Satu Pengendara Tewas, Satu Terluka

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Kecelakaan maut terjadi di Jalan Lintas Sumbawa-Bima Desa Leu Kecamatan Bolo, Senin (8/1) Pukul 21.30 Wita. Kecelakaan terjadi antara sesama sepeda motor. Peristiwa ini menewaskan satu pengendara dan satu pengendara lainnya terluka parah.

Kecelakaan Maut di Desa Leu, Satu Pengendara Tewas, Satu Terluka - Kabar Harian Bima
Ilustrasi

Kapolsek Bolo AKP Muhtar HI mengungkapkan, kecelakaan terjadi antara pengendara motor Vixion warna merah nomor polisi EA 3042 YZ yang dikendarai Ruslan (15) warga Desa Rato dengan pengendara motor Vixion warna merah dnomor polisi L 6864 RF yang dikendarai oleh Syamsudin (16) warga Desa Tumpu.

Kecelakaan Maut di Desa Leu, Satu Pengendara Tewas, Satu Terluka - Kabar Harian Bima

Kronologis kecelakaan berawal saat motor yang dikendarai Ruslan melaju dari arah Pasar Sila menuju Bima, sementara motor yang dikendarai Syamsudin melaju dari arah berlawanan. Sampai di depan Kantor Desa Leu motor yang dikendarai Syamsudin menyalip mobil Avansa di depanya. Tabrakan pun tak bisa dihindari.

“Setelah nyalip itu, terjadilah tabrakan antara kedua motor tersebut,” ungkap Kapolsek.

Akibat kecelakaan tersebut Ruslan meninggal di lokasi kejadian, sedangkan Syamsudin mengalami patah kaki di bagian lutut sebelah kanan dan luka robek di mata kaki sebelah kanan.

Saat kecelakaan jelas Kapolsek, pengemudi mobil Avansa sempat berhenti dan hendak menolong korban. Namun karena melihat banyaknya warga yang kalap pengemudi mobil tersebut melarikan diri ke Polsek Bolo.

“Dia takut dikira dia yang tabrak oleh warga, makanya langsung lari amankan diri di polsek,” tandasnya.

*Kahaba-10