Kabar Bima

KPU Mulai Rekrut PPK PPS Untuk Pemilu 2019

242
×

KPU Mulai Rekrut PPK PPS Untuk Pemilu 2019

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- KPU Kota Bima saat ini sudah mulai merekrut PPK PPS untuk Pemilu 2019. Perekrutan pun dapat dilakukan dengan 2 cara, bisa dengan melakukan seleksi terbuka dan dapat dilakukan dengan evaluasi kinerja terhadap PPK dan PPS Pilkada 2018.

KPU Mulai Rekrut PPK PPS Untuk Pemilu 2019 - Kabar Harian Bima
Komisioner KPU Kota Bima Agus Salim. Foto: Bin

“KPU Kota dan Kabupaten se-NTB pada rakor beberapa waktu lalu menyepakati untuk menempuh mekanisme evaluasi terhadap PPK PPS yang sudah ada,” kata Komisioner KPU Kota Bima Agus Salim, Jumat (2/3).

KPU Mulai Rekrut PPK PPS Untuk Pemilu 2019 - Kabar Harian Bima

Diakui Agus, proses pelaksanaan evaluasi sudah mulai dilakukan tanggal 25 Februari  dan akan 3 Maret. Caranya, PPK dan PPS mengisi kuisioner sebanyak 12 bentuk pernyataan. Kemudian unsur penilainya ada 3, masing – masing KPU, PPK dan Sekretaris PPK, PPS dan sekretaris PPS.

“Yang menilai PPK adalah internal PPK sendiri dan KPU ditambah Sekretaris PPK. Kemudian yang menilai Ketua PPS, oleh Ketua PPK, anggota PPS ditambah sekretaris PPS dan KPU,” paparnya.

Berdasarkan UU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu sambungnya, jumlah anggota PPK sebanyak 3 orang, dan PPS 3 orang. Jumlah tersebut bisa diambil dari seleksi terbuka dan evaluasi kinerja dari PPK dan PPS saat Pilkada 2018.

“Jika di PPS ada yang nilainya dibawah standar, maka untuk mengisi kekosongan akan diambil dari urutan berikutnya dari hasil wawancara pada saat pembentukan PPS Pilkada 2018,” tambah Agus.

*Kahaba-01