Kabar Bima

Warga Pesa Bahagia, Akses di So Sakolo dan So Piri Ta’a Diperbaiki

259
×

Warga Pesa Bahagia, Akses di So Sakolo dan So Piri Ta’a Diperbaiki

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Warga Desa Pesa Kecamatan Wawo kini merasa sangat bahagia. Bagaimana tidak, jalan ekonomi sepanjang kurang lebih 7 Km dan pembangunan jembatan dengan mengunakan dana desa tahun anggaran 2016 dan 2017 telah dikerjakan.

Warga Pesa Bahagia, Akses di So Sakolo dan So Piri Ta’a Diperbaiki - Kabar Harian Bima
Jembatan dan akses jalan di Desa Pesa diperbaiki. Foto: Firman

Tentu, kondisi akses yang semakin baik tersbeut sangat membantu warga setempat, terutama petani. Karena telah sekian lama masyarakat setempat harus bersusah payah mengangkut hasil pertanian dari lokasi sawah maupun ladang mereka.

Warga Pesa Bahagia, Akses di So Sakolo dan So Piri Ta’a Diperbaiki - Kabar Harian Bima

“Petani yang berada di So Sakolo dan So Piri Ta’a Desa Pesa Kecamatan Wawo saat ini sudah bisa mengangkut hasil pertanian mereka dengan kenadaraan roda empat maupun roda dua,” ujar Kepala Desa Pesa Rudi Hartono, Selasa (13/3).

Diakuinya, sebelum akses diperbaiki warga setempat memikul dan memerlukan waktu yang lama untuk membawa hasil pertanian. Di lokasi So Sakolo dan So Piri Ta’a itu lahan sawah dan tegalan yang ditanami padi selama tiga kali setiap tahun.

“Disana lahan pertanian produktif, kita buat jalanya sehingga saat ini masyarakat sudah sangat terbantu untuk mengakut hasil pertanianya,” katanya.

Lanjut Rudi, setelah membuat jembatan juga, masyarakat tidak lagi harus menunggu banjir reda baru bisa melewati sungai. Karena kendati hujan atau banjir, masyarakat tetap melaksanakan aktifitas.

“Sebelum dibangun Jembatan, petani harus mengeluarkan uang Rp 25 Ribu untuk mengakut satu karung padi. Tapi sekarang cukup Rp 5 ribu,” sebutnya.

Rudi pun juga berjanji, jalan ini akan terus dibenahi. Karena lokasi pertanian masyarakat Desa Pesa hampir 60 persen  berada di 2 lokasi tersebut

*Kahaba-08