Kabar Bima

676 Personil Gabungan Amankan Debat Publik Paslon

249
×

676 Personil Gabungan Amankan Debat Publik Paslon

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Guna memastikan pelaksanaan Debat Publik Pasangan Calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota Bima Tahun 2018 di Paruga Nae Convention Hall Kota Bima, Selasa (17/4). Sebanyak 676 personil gabungan akan diturunkan.

676 Personil Gabungan Amankan Debat Publik Paslon - Kabar Harian Bima
Kapolres Bima Kota AKBP Bagus Winarta. Foto: Deno

“676 personil gabungan TNI, Polri, Pol PP, Dishub dan Brimob akan diturunkan untuk mengamankan jalannya debat publik Paslon,” ujar Kapolres Bima Kota, AKBP Ida Bagus Made Winarta SIK, Senin (16/4).

676 Personil Gabungan Amankan Debat Publik Paslon - Kabar Harian Bima

Kata dia, nanti ada 3 ring pengamanan yang harus dilewati tamu undangan hingga di lokasi kegiatan. Jadi, yang bisa masuk yang hanya bisa menunjukan undangan yang telah diberikan oleh penyelenggara Pilkada.

Diakui Kapolres, pihaknya juga sudah melakukan gladi pengamanan. Diikuti personil gabungan dari Polres Bima Kota, Polres tetangga, TNI, Brimob, Dishub, Pol PP dan Kesbang. Personil gabungan diberikan arahan terkait lokasi pengamanan yang terdiri dari 3 ring.

“Jalur maupun titik kumpul juga sudah ditentukan. Termasuk sekat antisipasi adanya masa di luar undangan yang dikhawatirkan hadir di lokasi kegiatan dan mengganggu kegiatan debat publik,” paparnya.

Pada hari debat tambahnya, Selasa pagi sekitar pukul 06.00 wita, sudah dilakukan penutupan jalan, khususnya di titik yang akan dilewati Paslon. Ia berharap masyarakat bisa memahami hal tersebut.

*Kahaba-01