Kabar Bima

Deklarasi Pemilu Damai 2019, Kapolsek Wawo Ajak Caleg Ciptakan Suasa Sejuk

191
×

Deklarasi Pemilu Damai 2019, Kapolsek Wawo Ajak Caleg Ciptakan Suasa Sejuk

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Para calon anggota DPRD Kabupeten Bima Dapil 6 mengikuti deklarasi pemilu damai tahun 2019 yang dihelat di Kantor Polsek Wawo, Sabtu (6/10).

Deklarasi Pemilu Damai 2019, Kapolsek Wawo Ajak Caleg Ciptakan Suasa Sejuk - Kabar Harian Bima
Deklarasi damai para caleg di Polsek Wawo. Foto: Firman

Hadir pada kegiatan ini Camat Wawo, Camat Lambitu, Danramil Wawo, Panwaslu Kecamatan Wawo, PPK Kecamatan Wawo, Lambitu serta pengurus partai tingkat Kecamatan.

Deklarasi Pemilu Damai 2019, Kapolsek Wawo Ajak Caleg Ciptakan Suasa Sejuk - Kabar Harian Bima

Kapolsek Wawo IPTU Masdidin mengatakan, kegiatan ini serentak dilaksanakan oleh masing-masing Polsek yang ada di wilayah hukum Polda NTB. Rencananya, kegiatan dimaksud akan dilaksanakan 2 kali dalam bulan.

“Kegiatan ini bertujuan untuk meminta para caleg berkomitmen menciptakan Pemilu 2019 berjalan dengan sejuk. Agar ditingkat pemilih juga bisa berjalan damai,” ajaknya.

Kata dia, melaksanakan kampanye harus berdasarkan aturan. Tidak menyebarkan informasi bohong atau Hoax, seperti yang saat ini lagi marak terjadi.

Kepada para calon juga Massidin mengimbau untuk menyampaikan kepada tim sukses, simpatisan juga bisa melaksanakan kampanye dengan tidak melanggar ketentuan hukum.

“Nanti kalau ada masalah tentu akan merugikan diri sendiri dan calon yang didukung,” katanya.

Masdidin berharap semoga ikrar yang telah diucapkan dapat dilaksanakan, demi terwujudnya pemilu tahun 2019 yang damai, aman dan sejuk.

*Kahaba-08