Kabar Bima

4,2 M Bantuan Untuk Rakyat Donggo dalam Program BBGRM

332
×

4,2 M Bantuan Untuk Rakyat Donggo dalam Program BBGRM

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Rangkaian kegiatan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) tingkat kecamatan Donggo diawali Silaturahmi dan Sosialisasi APBD TA. 2013, Senin malam (2/9/13)  di halaman  Kantor Camat.

Wakil masyarakat Donggo saat menerima bantuan dari Pemkab Bima dalam agenda BBRM, Selasa, 3 September 2013. Foto: Humas Pemkab Bima
Wakil masyarakat Donggo saat menerima bantuan dari Pemkab Bima dalam agenda BBRM, Senin, 2 September 2013. Foto: Humas Pemkab Bima

Momentum kegiatan sosialisasi APBD Kab.Bima TA. 2013, Wabup Drs. H.Syafruddin  menyerahkan berbagai macam bantuan, mulai dari sosial dari Dinas pertanian Tanaman Pangan dan Holtikultura di kecamatan Donggo  untuk kegiatan SLPTT Padi senilai Rp 283,5 ratus juta dan nantuan lainnya senilai Rp 83,2 juta bagi kegiatan SLPTT Jagung Komposit. Sedangkan SLPTT Kedelai kawasan pengembangan Rp 2,2 miliar dan SLPTT untuk kedelai kawasan penumbuhan Rp 1,49 miliar, bantuan sarana pasca panen kedelai   Rp. 110 juta.  Sehingga total bantuan untuk kecamatan Donggo Rp 4,2 milyar.

4,2 M Bantuan Untuk Rakyat Donggo dalam Program BBGRM - Kabar Harian Bima

Selanjutnya bantuan berasal dari Dinas Sosial Kabupaten Bima kepada 3 panti asuhan dengan total bantuan Rp 74,8 juta. Lembaga sosial yang terima bantuan yaitu panti Asuhan Al – Ikhlas Desa Doridungga Kec. Donggo Rp. 22 Juta, Panti Asuhan Syuhada Desa Mpili Rp 23,1 dan Panti Asuhan Miftahul Khair Desa Mbawa Rp 29,7 juta. Bantuan diterima secara simbolis oleh pengurus masjid  Al – Ikhlas Desa Doridungga Kecamatan Donggo H. Akhmad.

Selanjutnya penyerahan bantuan program penanggulangan kemiskinan perdesaan Kab. Bima TA. 2013 untuk kecamatan Donggo sebanyak 8 KUBE dengan total Rp 160 Juta. Bantuan diserahkan kepada KUBE Harapan Keluarga Desa Mpili dan KUBE Bersama Mandiri Desa Doridungga sebesar Rp 20 juta berupa ternak kambing dengan Ketua, Muhdar Ismail.

Hari pertama  BBGRM di kecamatan Donggo diawali di Desa Doridungga. Di desa tersebut Wakil Bupati Bima Drs. H. Syafrudin H.M. Nur, M.Pd bersama rombongan melakukan peletakan batu pertama pembangunan pagar kuburan permanen yang  di RT 11 dusun Mangge Nae.  Acara dilanjutkan dengan tatap muka dengan para ketua RT/RW untuk  mendengarkan langsung aspirasi para ketua RT.

Wabup bersama Bupati Bima H.Ferry Zulkarnain, ST bersama rombongan  Selasa (3/9/13) juga melakukan tatap muka dengan warga di lima desa yang ada di desa O’o, desa  Kala, desa Mpili dan diakhiri di desa Mbawa. [Adv]