Kabar Bima

PNPM GSC Gelar Pelatihan dan Praktek Makanan Bergizi

210
×

PNPM GSC Gelar Pelatihan dan Praktek Makanan Bergizi

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Program Nasional Pemberdaya Masyarakat (PNPM) Mandiri GSC (Gerakan Sehat Cerdas) Desa Pela Kecamatan Monta Kabupaten Bima, memberikan Pelatihan Pengolahan Makanan Bergizi kepada ibu-ibu yang menjadi sasaran program GSC. Kegiatan tersebut akan dilaksnakan selama tiga hari sejak tanggal, 11 s/d 13 February 2014.

Ilustrasi
Ilustrasi

Edi Suparjan Sekertaris PNPM GSC Desa Pela mengatakan, tujuan diadakan kegiatan pelatihan pengolahan makan bergizi adalah agar para peserta yang dilatih mampu mengolah dan membuat makanan yang bergizi secara mandiri untuk kebutuhan keluarga dan mampu mensosialisasikan kepada orang lain maupun masyarakat setempat.

PNPM GSC Gelar Pelatihan dan Praktek Makanan Bergizi - Kabar Harian Bima

Selain itu kata dia, Pelatihan yanga akan dilaksanakan selama tiga hari ini diikuti oleh 25 orang peserta yang terbagi dalam tiga unsur dintarannya, 8 orang terdiri dari ibu hamil, 8 orang ibu menyusui dan 7 orang lain terdiri dari ibu balita.” Peserta ini sekaligus menjadi icon dalam kegiatan ini,” kata Edi

Dikatakanya, betapa pentingnya ibu-ibu mengetahui cara memilih dan pengolahan makanan bergizi untuk memenuhi asupan gizi yang dibutuhkan keluarga dalam kehidupan seharai-hari. Selain itu, dia juga menjelaskan cara memberi dan mengatur porsi makan yang benar pada anak usia nol sampai dengan sebelas bulan, yang diamati dengan baik.” Kendati demikian, saya juga berharap dengan adanya kegiatan ini bisa memberikan manfaat bagi masyarakat,” pungkasnya. * SYARIF