Kabar Bima

Antisipasi Eksodus Dolly, Pol PP Gelar Operasi

248
×

Antisipasi Eksodus Dolly, Pol PP Gelar Operasi

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Antisipasi eksodus Pekerja Seks Komersial (PSK) Dolly, Pemerintah Kota Bima berencana menggelar operasi penertiban kependudukan dan tempat penginapan.

Ilustrasi
Ilustrasi

Kasat Pol PP Kota Bima, Drs. H. Mahfud pada Kahaba mengaku pihaknya sudah mendapatkan surat dari Pemerintah Provinsi NTB melalui Dinas Sosial Catatan Sipil dan Kependudukan untuk mengantisipasi masuknya ribuan eks PSK Dolly yang telah resmi ditutup Pemkot Surabaya.

Antisipasi Eksodus Dolly, Pol PP Gelar Operasi - Kabar Harian Bima

Untuk itu, kata Mahfud satu dua hari kedepan pihaknya akan menggelar operasi penertiban. “Langkah awal akan disejumlah perhotelan, losmen maupun tempat-tempat penginapan lainnya. Termasuk juga beberapa tempat hiburan,” ujarnya.

Selain itu, pada tempat-tempat yang biasa menjadi tujuan warga luar daerah bermukim akan digelar operasi kependudukan. “Bila perlu nanti kita akan periksa KTP nya juga,” jelas Mahfud.

Menindaklanjuti itu semua, Sat Pol PP akan berkoordinasi dengan Dinas Sosial maupun Dinas Catatan Sipil untuk memaksimalkan kerja.

*DEDY