Kabar Bima

Siswi Kota Bima, Terpilih Seleksi Paskibraka Nasional

292
×

Siswi Kota Bima, Terpilih Seleksi Paskibraka Nasional

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Ada yang membanggakan pada HUT RI ke 69 tahun 2014 untuk Kota Bima. Bagaimana tidak, salah satu putriterbaik daerah menjadi wakil Kota Bima untuk Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Nasional utusan Provinsi NTB di tingkat nasional.

Ilustrasi
Ilustrasi

Adalah Ernivan Komariah Jauhari, Siswi SMU 1 Kota Bima itu berhasil terpilih menjadi salah satuPaskibraka yang akan mengibarkan bendera Proklamasi Kemerdekaan di Istana Negara.

Siswi Kota Bima, Terpilih Seleksi Paskibraka Nasional - Kabar Harian Bima

Gadis yang bercita-cita ingin menjadi perwira Polisi ini lahir dari Pasangan Mujadid dan St. Aisyah 29 Maret 1999 silam. Erni terpilih setelah melalui seleksi nasional yang dilaksanakan di PPON Cibubur dari tanggal 29 Juli sampai dengan 31 Juli 2014 lalu.

Pemantapan paskibraka Nasional mulai dilaksanakan pada tanggal 1 Agustus lalu. Rekrutmen dan seleksi menjadi Paskibraka dilakukan secara berjenjang mulai dari tingkat Kota dan Kabupaten, tingkat Provinsi dan tingkat Nasional dengan materi seleksi meliputi tes tertulis, wawancara, baris berbaris, kesegaran jasmaniolahraga, kesenian dan lain-lain.

“Sejak berdirinya Kota Bima, ini kali ke empat utusan Kota Bima menjadi Paskibraka Nasional. Pertama pada tahun berdirinya tahun 2003, tahun 2008, 2010 dan tahun 2014 ini,” sebut Kabag Humas dan ProtokolSetda Kota Bima, Drs. Is Fahmin.

Sedangkan Paskibraka Provinsi NTB (Wakil dari Kota Bima) sebanyak dua orang, satu putra dan satu putri yakni Irvan Lopez (siswa SMUN 2 Kota Bima) dan Rachmawati (siswa SMAN 1 Kota Bima). “Keduanya telah menjalani pemantapan sejak tanggal 5 Agustus sampai dengan 18 Agustus mendatang,” ujarnya.

*BIN/HUM