Kabar Bima

Tahap Satu, Proyek Jalan Dua Arah 3,3 Kilometer

263
×

Tahap Satu, Proyek Jalan Dua Arah 3,3 Kilometer

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Proyek pembangunan jalan dua arah Kabupaten Bima saat ini terus dikerjakan. Rencananya, pekerjaan jalan sepanjang 9 kilometer itu akan dilakukan secara bertahap. Untuk tahap pertama Tahun 2015, jalan yang dikerjakan sepanjang 3,3 kilometer. Sedangkan sisanya, 5,7 kilometer akan dikerjakan Tahun 2016.

Jalan dua arah dalam tahap pengerjaan. Foto: Ady
Jalan dua arah dalam tahap pengerjaan. Foto: Ady

Kabag Humas Setda Kabupaten Bima, Chandra Kusuma menjelaskan, jalan dua arah ini akan dibuka mulai dari batas Kota Bima di Ni’u sampai ke Cabang Talabiu Kecamatan Woha.

Tahap Satu, Proyek Jalan Dua Arah 3,3 Kilometer - Kabar Harian Bima

Saat ini diakuinya, kondisi fisik pekerjaan proyek tersebut sudah mencapai 67 persen dari pekerjaan paket pertama dan kedua. Paket pertama pembuatan jalan sepanjang 2,5 kilometer dengan anggaran senilai Rp 60 miliar. “Pekerjaan paket pertama ini dimulai dari batas Kota Bima sampai Hotel Kalaki Beach,” terangnya, kemarin.

Hasil koordinasinya dengan PU Provinsi NTB, pekerjaan tahap pertama itu sudah selesai. Sementara ini sedang dilanjutkan dengan pekerjaan paket kedua, dengan volume pekerjaan 800 meter. Mulai dari Hotel Kalaki Beach sampai ke Cabang Bandara Sultan Hasanudin Bima. Alokasi anggaran untuk paket kedua ini, sekitar Rp 23 Miliar.

Kata Chandra, pekerjaan tahap kedua itu sedang berlangsung, dengan memasang tiang panca dari beton dan penimbunan. Tiang tersebut berfungsi untuk menahan tanah timbunan dan abrasi laut. “Penimbunan itu juga dilapisi plastik, agar tanah tidak terserap air laut,” katanya.

Menurutnya, pekerjaan jalan dua jalur itu akan dilakukan bertahap. Untuk tahun 2015 hanya dialokasikan dua paket saja. Sementara sisanya akan dilanjutkan tahun depan. “Pekerjaan ini disesuaikan dengan ketersediaan anggaran yang ada,” katanya.

Ia menambahkan, sejauh ini pekerjaan proyek tersebut berjalan dengan baik. Belum ada laporan terkait kendala dan lainnya. Dia berharap, jalan dua jalur itu akan menjadi kebanggaan masyarakat dan daerah Kabupaten Bima. Begitupun pekerjaannya, dapat berlangsung sesuai dengan yang direncanakan.
*Ady