Kabar Bima

SYUKUR Konvoi di Sape Lambu, Jalan Macet Total

260
×

SYUKUR Konvoi di Sape Lambu, Jalan Macet Total

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Konvoi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bima H. Syafrudin – H. Maskyur di Dua Kecamatan, masing – masing Kecamatan Sape dan Lambu, Senin (14/9) dipadati massa. Ditaksir, sekitar puluhan ribu massa mengiringi konvoi pasangan Nomor Urut 3 tersebut.

Pasangan SYUKUR melambaikan tangan dengan tiga jari ke arah warga.
Pasangan SYUKUR melambaikan tangan dengan tiga jari ke arah warga.

Praktis, jalan puluhan kilo macet total. Konvoi yang dimulai dari Desa Sari Kecamatan Sape itu diikuti ratusan mobil dan ribuan kendaraan roda dua. Sepanjang jalan, kendaraan hanya bisa jalan merayap.

SYUKUR Konvoi di Sape Lambu, Jalan Macet Total - Kabar Harian Bima

Di tiap Desa, ruas jalan dipadati warga yang ingin melihat dan bersalaman dengan pasangan SYUKUR. Massa tumpah ruah dan bersuka cita menyambut kedatangan pasangan yang disebut Bapak Pembangunan itu.

Dari pukul 10.00 Wita, hingga berita ini diturunkan, pasangan SYUKUR bersama tim dan pendukungnya terus konvoi di tiap Desa dua Kecamatan tersebut. Selesai Sholat ashar menyisir seluruh Desa di Kecamatan Lambu, SYUKUR kembali konvoi di sejumlah Desa Sape Utara.

Ribuan Massa konvoi pasangan SYUKUR di Sape dan Lambu.
Ribuan Massa konvoi pasangan SYUKUR di Sape dan Lambu.

Wakil Sekretaris II Tim Pemenangan SYUKUR Zaman Bersatu Kabupaten Bima, Adiman Husain mengatakan, kedatangan pasangan SYUKUR di dua Kecamatan tersebut disambut puluhan ribu masyarakat.

Di sepanjang jalan masing-masing Desa, warga berdesak-desakkan dipinggir jalan dan melambaikan tangan kearah pasangan mantan Bupati Bima dan Mantan Sekda Kabupaten Bima itu. “Kondisi jalan macet total, masyarakat keluar semua di dua Kecamatan ini,” ujarnya.

Ribuan Massa konvoi pasangan SYUKUR di Sape dan Lambu
Ribuan Massa konvoi pasangan SYUKUR di Sape dan Lambu

Kata dia, agenda pasangan SYUKUR hari Senin ini hanya melakukan konvoi di dua Kecamatan tersebut. Keesokan harinya, Selasa (15/9) pasangan SYUKUR akan mengukuhkan ribuan tim pemenangan Desa dan Kecamatan di Sape Utara, tepatnya di Desa Kowo.

Menurut Adiman, kondisi massa rill yang menyambut kedatangan SYUKUR di dua Kecamatan tersebut menjadi isyarat jika pasangan SYUKUR akan menang telak di Sape dan Lambu pada Pemilukada 9 Desember 2015 mendatang.

*Bin