Kabar Bima

Program On Farm, Bentuk Kepedulian Bulog Pada Petani

216
×

Program On Farm, Bentuk Kepedulian Bulog Pada Petani

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Kepala Perum Bulog Sub Divre Bima Raden Gunadharma mengatakan, panen padi On Farm atau kemitraan dengan Gapoktan di Desa Pandai, Kamis (7/4) merupakan uji coba tahun pertama untuk musim tanam pertama. (Baca. Bulog Bima Panen Padi Program On Farm di Panda)

Kepala Perum Bulog Sub Divre Bima Raden Gunadharma.
Kepala Perum Bulog Sub Divre Bima Raden Gunadharma.

Selanjutnya, pada musim – musim tanam berikut, pihaknya akan mencoba pada lahan yang lebih luas lagi dan merambah ke semua petani, selain di Desa Pandai.

Program On Farm, Bentuk Kepedulian Bulog Pada Petani - Kabar Harian Bima

“Program kemitraan Ini merupakan bentuk kepedulian Bulog terhadap petani. Pada tahun – tahun berikutnya, kita akan coba merambah ke semua petani,” ujarnya.

Pria yang biasa dipanggil Awang itu mengaku, lahan binaan Bulog di Desa pandai seluas 6 Ha. Hasil panen padi dari program kemitraan tersebut akan diserap semua oleh Bulog.

Dijelaskannya, program On Farm ada Dua. On Farm Kemitraan, prosesnya hanya pada saat panen saja. Sementara On Farm Mandiri, dimulai dari pengolahan tanah, tanam sampai pada panen, semua ditangani Bulog.

“Program On Farm kita di Kota Bima di Kelurahan Jatiwangi seluas 2,5 Ha. Sementara di Dompu seluas 12 Ha, yang rencananya minggu depan akan panen,” jelasnya.

Ditanya harga yang dibeli dari program tersebut, pria berkacamata itu menyebutkan, pihaknya memiliki dua sistem jenis harga gabah. Pertama sesuai Harga Pembelian Pemerintah sebesar Rp 3.700 per kilo untuk gabah kering panen. Sementara Gabah Kering Giling sebanyak Rp 4.600 perkilo.

Dari program On Farm tersebut, akan dihimpun gabah atau beras dari kelompok tani dan Gapoktan, yang hasilnya akan diolah oleh unit pengolahan Perum BULOG, sebagai upaya memperkuat pasokan bahan baku.

“Program ini diharapkan bisa menyumbang kenaikan produksi padi, juga menjamin tercapainya target pembelian gabah dan stok beras dengan kualitas yang lebih baik,” tambahnya.

*Bin