Kabar Bima

25 Guru Kontrak Telah Ditempatkan di Tambora

236
×

25 Guru Kontrak Telah Ditempatkan di Tambora

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Tahun 2015, Pemerintah Kabupaten Bima telah mendistribusikan sebanyak 25 Guru Kontrak ke Tambora melalui Badan Kepegawai Daerah (BKD). Namun, jumlah itu masih dirasakan kurang dan belum memenuhi kebutuhan guru untuk mendongkrak kualitas pendidikan di Tambora. (Baca. Pendidikan di Tambora Harus Jadi Prioritas)

Kepala Dinas Dikpora Kabupaten Bima, Tajudin. Foto: Ady
Kepala Dinas Dikpora Kabupaten Bima, Tajudin. Foto: Ady

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Dikpora Kabupaten Bima, Tajudin kepada kahaba.net, kemarin di pelataran Kantor DPRD Kabupaten Bima.

25 Guru Kontrak Telah Ditempatkan di Tambora - Kabar Harian Bima

Tajudin mengaku, soal rencana perekrutan Guru PNS untuk ditempatkan di Kecamatan Tambora tahun ini bukan ranah Dinas Dikpora melainkan BKD. Dinas Dikpora hanya mengusulkan kebutuhan guru, selanjutnya pertimbangan itu merupakan kewenangan BKD.

“Usulan kita juga berdasarkan pengajuan dari pihak sekolah dan UPT Dinas Dikpora di kecamatan. Penetapannya dan pendistribusian akan dilakukan Bupati Bima melalui BKD,” jelasnya.

Hanya saja, pihaknya bersama BKD memang sedang merencanakan pemenuhan kebutuhan Guru di Tambora untuk Tahun 2016 ini. Terkait jumlah dan status guru tersebut masih dibahas. Yang jelas, Kecamatan Tambora akan menjadi prioritas pemenuhan guru.

Selain sumber daya pendidik lanjutnya, pemerintah juga akan memperhatikan peningkatan sarana dan prasarana pendidikan di Tambora melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) dan Dan Alokasi Umum (DAU). Namun, peningkatan tidak dilakukan sekaligus melainkan akan dilakukan secara bertahap.

“Tahun ini karena anggaran terbatas, peningkatan sarana dan prasarana tidak ada untuk SMP dan SMA, tetapi hanya untuk SD saja. Terkait kebutuhan anggarannya sedang kita bahas,” tuturnya.

Meski demikian tambahnya, ketika ada hal-hal yang bersifat emergensi pihaknya tetap akan memberikan perhatian terhadap SMP dan SMA di Tambora. Termasuk soal peningkatan mutu akan terus digenjot.

*Ady