Kabar Bima

Atensi Foto Bugil Siswi, Kedepan Pendidikan Karakter Ditingkatkan

342
×

Atensi Foto Bugil Siswi, Kedepan Pendidikan Karakter Ditingkatkan

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Wakil Walikota Bima H. Arahman H. Abidin mengaku telah mengikuti perkembangan pemberitaan foto bugil siswi. Persoalan tersebut pun akan ditindaklanjuti serius.

Wakil Walikota Bima H. Arahman H. Abidin. Foto: Eric
Wakil Walikota Bima H. Arahman H. Abidin. Foto: Eric

“Kita sudah atensi soal foto bugil itu. Kedepan persoalan ini tidak boleh kembali terjadi. Tidak boleh lagi ada siswi yang mencoreng dunia pendidikan dengan perilaku amoral,” tegasnya, Selasa (30/9).

Atensi Foto Bugil Siswi, Kedepan Pendidikan Karakter Ditingkatkan - Kabar Harian Bima

Guna mengantasipasi peristiwa serupa, Arahman mengatakan, kedepan pendidikan karakter di tiap sekolah akan lebih ditingkatkan. Pihaknya pun segera berkoordinasi dengan Dinas Dikpora, agar bisa pelajaran karakter ditingkatkan.

“Peningkatan pelajaran karakter penting, untuk menangkis adanya perilaku semacam ini,” ujarnya.

Tidak hanya itu, kata adik kandung Walikota Bima HM. Qurais H. Abidin itu, para orang tua juga harus lebih tingkatkan pendampingan dan pengawasan. Orang tua harus terus melibatkan diri pada pergaulan anak – anak.

“Tidak bisa semua harus ditangani oleh sekolah, karena peran orang tua juga sangat penting. Peran tokoh agama dan tokoh masyarakat juga demikian. Karena membentuk karakter butuh keterlibatan semua pihak,” katanya.

Begitupun disampaikan Ketua MUI Kota Bima, HM. Saleh Ismail, benteng pertama seorang anak itu adalah orang tua. Orang tua harus menjaga anaknya dengan maksimal, tidak hanya di rumah dan di sekolah, tapi di wilayah pergaulan juga harus dikontrol dengan baik.

“Orang tua harus memiliki kekhawatiran terhadap pergaulan anak. Jika tidak, maka pergaulan anak akan kebablasan. Bukan tidak mungkin persoalan serupa akan kembali terjadi,” tuturnya.

Kemudian, sambung Saleh, benteng kedua yang harus ambil bagian yakni sekolah. Jajaran sekolah harus tegas untuk meminta siswa tidak boleh membawa HP. Kemudian benteng ketiga yakni masyarakat. Karena menurutnya, peran serta masyarakat juga sangat penting.

*Bin