Kabar Bima

Casman Terpilih Jadi Ketua DPC Partai Hanura Kota Bima

324
×

Casman Terpilih Jadi Ketua DPC Partai Hanura Kota Bima

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Muscab DPC Partai Hanura Kota Bima telah selesai. Musyawarah serentak untuk Kota dan Kabupaten se – NTB itu digelar kemarin, Minggu (4/9), di Hotel Grand Legi Mataram.

Ketua DPC Partai Hanura Kota Bima Casman Ilmanegara. Foto: Casman (Facebook)
Ketua DPC Partai Hanura Kota Bima Casman Ilmanegara. Foto: Casman (Facebook)

Untuk kepengurusan DPC Partai Hanura Kota Bima, Casman Ilmanegara terpilih secara aklamasi dan dipercaya memimpin partai besutan Wiranto tersebut.

Casman Terpilih Jadi Ketua DPC Partai Hanura Kota Bima - Kabar Harian Bima

Casman kepada Kahaba.net menjelaskan, Muscab se- Provinsi NTB dipusatkan di Mataram. Seluruh calon lebih awal mengikuti Fit and Proper test. Untuk Kota Bima, diikuti oleh lima orang calon, masing – masing dirinya, H. Tayeb Mantan Ketua Hanura Kota Bima), Rizal (Mantan Calon Wakil Walikota Bima), Dedy Mawardy dan Fajarudin.

Dari nama tersebut, hasil Fit and Proper test oleh tim 9 yang terdiri dari DPD dan DPP, dikeluarkan satu orang nama yang dinilai terbaik. Kemudian dikirim lagi ke DPP, dan digodok oleh tim 7.

“Setelah itu, keluar rekomendasi dari DPP, untuk dipilih saat Muscab, bisa tunggal bisa dua calon dan bisa lebih. Tapi untuk Kota Bima, DPP hanya mengeluarkan satu nama saja, yakni nama saya dan saya terpilih secara aklamasi,” ujarnya via celuller.

Diakui pria yang juga advokat Peradi itu, pleno pemilihan pencalonan namanya langsung dibacakan oleh panitia Muscab berdasarkan rekomendasi dari DPP.

“Keputusan itu sudah final dan selesai dan saya terpilih secara resmi menjadi Ketua DPC Partai Hanura Kota Bima,” katanya.

Kini, sambungnya, sudah dibentuk formatur yang berjumlah 5 orang, terdiri satu orang DPD, dua dari PAC, satu orang dari Ketua terpilih DPC, dan DPC lama satu orang. Telah diberi waktu untuk bekerja selama 7×24 jam, untuk menyusun kepengurusan.

Ditanya target – target kedepan, Casman menyebutkan, ia ingin melakukan perubahan signifikan tentang keberadaan Partai Hanura di Kota Bima, dari semua sisi, mulai dari personil yang ada di DPC, PAC dan Ranting. Kemudian, dirinya akan melakukan perubahan total dengan berencana penggalangan massa.

“Saya bercita – cita ingin menguasai ruang publik. Artinya kita akan mengadakan kegiatan skala besar dengan melibatkan masyarakat luas dan sejumlah kegiatan yang dekat dengan masyarakat,” tuturnya.

Tidak hanya itu, ia juga akan menginventaris semua calon legislatif yang kuat. Karena target untuk Pemilihan Legislatif (Pileg) mendatang, Hanura menargetkan sebanyak 4 kursi, atau minimal 3 kursi.

“Target 3 kursi itu saya kira realistis,” tambahnya.

*Bin