Kabar Bima

Idul Qurban 2016, 82 Ekor Hewan Disebar

221
×

Idul Qurban 2016, 82 Ekor Hewan Disebar

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Pelaksanaan shalat Idul Adha jajaran Pemerintah Kabupaten Bima tahun ini seperti biasanya dirangkaikan dengan laporan jumlah hewan Qurban. Sesaat sebelum sholat Id dimulai di lapangan Desa Sangia, Senin, (12/9)  Panitia Perayaan Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Bima membacakan rekapitulasi hewan kurban yang didaftar.

Suasana Sholat Idul Adha di Lapangan Desa Sangia Kecamatan Sape. Foto: Hum
Suasana Sholat Idul Adha di Lapangan Desa Sangia Kecamatan Sape. Foto: Hum

Kabag Humas dan Protokol Setda Kabupaten Bima, M. Chandra Kusuma melalui siaran persnya mengatakan, tahun ini dari 82 ekor hewan, sebanyak 65 ekor sapi dan 17 kambing didistribusikan ke seluruh kecamatan.

Idul Qurban 2016, 82 Ekor Hewan Disebar - Kabar Harian Bima

“65 ekor sapi tersebut  18 ekor di antaranya merupakan hewan qurban dari keluarga besar Almarhum H. Ferry Zulkarnain, 18 ekor dari Pemerintah Kabupaten Bima,” ujarnya.

Disebutkannya, khusus dari desa Sangia yaitu 10  ekor sapi dan 7 ekor kambing, sedangkan dari desa lainnya 1 ekor sapi dari Desa Oi Maci, 1 ekor sapi dari Desa Naru Barat 2 ekor sapi dari desa Parangina dan 4 ekor dari Desa NaE.

*Bin/Hum