Kabar Bima

Pemkot Bima Diminta Segera Normalisasi Sungai

250
×

Pemkot Bima Diminta Segera Normalisasi Sungai

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Salah satu penyebab banjir meluap deras di pemukiman warga Kota Bima menurut Anggota DPRD Kota Bima Syamsurih, karena hampir semua sungai di Kota Bima tidak pernah diperhatikan.

Pemkot Bima Diminta Segera Normalisasi Sungai - Kabar Harian Bima
Anggota DPRD Kota Bima Syamsurih. Foto: Bin

Kata dia, selama puluhan tahun, kondisi sungai di Kota Bima banyak yang sempit. Karena tidak pernah diurus, terjadi sedimentasi. Maka jangan heran Kota Bima bisa di beberapa Kelurahan selalu menjadi langganan banjir.

Pemkot Bima Diminta Segera Normalisasi Sungai - Kabar Harian Bima

“Pemerintah sekarang harus segera menormalisasi seluruh sungai, diperdalam atau diperlebar. Kondisi sungai di Kota Bima memang sudah puluhan tahun tidak pernah disentuh,” sorot Syamsurih, Rabu (4/1).

Menurut duta PAN itu, jika sungai semua dinormalisasi. Maka akan meminimalisir meluapnya banjir di pemukiman warga. Sebab, dua kali banjir besar yang melanda Kota Bima, karena banjir kiriman dari Kabupaten Bima.

“Jika sungai di wilayah Kota Bima dalam dan lebar, bisa jadi banjir tidak meluap,” katanya.

Makanya sambung Syamsurih, pemerintah harus memiliki keberanian dan political will untuk melakukan itu. Karena dengan hadirnya curah hujan yang tinggi dan banjir kiriman dari Kabupaten Bima, tidak akan menjadi ancaman serius bagi warga Kota Bima.

“Kita dari dulu telah mendorong pemerintah untuk segera menormalisasi sungai. Tapi selama itu pun tidak ada kemauan dan keberanian dari pemerintah,” ungkapnya.

Tambah Syamsurih, bencana besar ini harus menjadi atensi serius pemerintah, untuk mengambil kebijakan. Karena percuma saja pemerintah membangun infrastruktur dan menata indah ditengah kota, sekali banjir datang semua menjadi puing – puing.

*Kahaba-01