Kabar Bima

BSMI Bantu Siswa SLB Terdampak Banjir

295
×

BSMI Bantu Siswa SLB Terdampak Banjir

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Bulan Sabit Merah Indonesia (BSMI) Kota Bima terus menyalurkan bantuan untuk korban bencana banjir bandang. Seperti yang dilakukan hari ini, Selasa (17/1), BSMI menyasar di Sekolah Luar Biasa (SLB) Dharma Wanita di Kelurahan Pane.

BSMI Bantu Siswa SLB Terdampak Banjir - Kabar Harian Bima
BSMI Kota Bima bersama jajaran SLB Dharma Wanita pose besama usai penyerahan bantuan. Foto: Ady

Bantuan yang disalurkan seperti satu dus ukuran besar pakaian siswa, puluhan tas dan perlengkapan tulis, dan satu dus ukuran besar yang berisi sepatu. Bantuan langsung disalurkan ke kepala sekolah setempat.

BSMI Bantu Siswa SLB Terdampak Banjir - Kabar Harian Bima

“Bantuan ini bersumber dari BSMI Bali dan sejumlah donatur dari luar daerah,” ujar Ketua BSMI Kota Bima, Muhammad Akbar.

Menurut Akbar, pihaknya sengaja menyalurkan bantuan di SLB, karena mendengar kabar sekolah untuk para penyandang cacat itu tidak banyak mendapatkan bantuan. Padahal, siswa di tempat itu juga butuh sentuhan dan perhatian.

“Kebetulan bantuan BSMI dari luar daerah dan sejumlah donatur lain terus mengalir, maka kita salurkan ke SLB,” katanya.

Setelah menyerahkan bantuan ke SLB Dharma Wanita, hari berikutnya BSMI berencana akan menyerahkan bantuan ke SLB Negeri yang di Lingkungan Ranggo Kelurahan Ranggo. Sebab, SLB Negeri itu juag terbilang parah terdampak banjir.

Di tempat yang sama, kepala SLB Dharma Wanita Akbar mengaku berterimakasih atas kedatangan dan bantuan dari BSMI. Sebab, anak didiknya hingga saat ini belum menerima bantuan seperti sepatu, seragam sekolah dan alat tulis.

“Terimakasih BSMI. Bantuan ini akan sangat berarti bagi siswa kami yang berjumlah 98 orang,” ucapnya.

*Kahaba-01