Kabar Bima

Kemenag NTB Pantau Sekolah Terdampak Banjir Bandang

230
×

Kemenag NTB Pantau Sekolah Terdampak Banjir Bandang

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Jajaran Kantor Kementerian Wilayah (Kakanwil) Kemenag NTB meninjau sejumlah sekolah terdampak banjir di Kota Bima Sabtu (21/1). Kanwil melihat dari dekat dan memberi arahan agar pembersihan dan pembenahan sekolah segera dilakukan.

Kemenag NTB Pantau Sekolah Terdampak Banjir Bandang - Kabar Harian Bima
Jajaran Kemenag NTB saat menggelar pertemuan usai pantau sekolah terdampak banjir. Foto: Eric

“Agenda kedatangan kami untuk memantau sekolah dibawah naungan Kemenag yang terdampak banjir, juga melihat fasilitas untuk persiapan UNBK,” ujar Kepala Bidang Pendidikan dan Madrasyah Kanwil NTB, H. Jalal Lus Suyuti, Sabtu (21/1).

Kemenag NTB Pantau Sekolah Terdampak Banjir Bandang - Kabar Harian Bima

Menurut Jalal, hasil pantauan meihat beberapa poin penting yang dijadikan laporan kepada Kemenag RI, terutama kerusakan infrastruktur sekolah dan sarana.

Disebutkannya, hasil pantauan terdapat 7 sekolah dari tingkat MI, MTsN maupun MA yang parah terdampak banjir. Untuk itu pihaknya telah usulkan ke pusat, untuk segera dikucurkan dana bantuan.

“Kanwil dan Kemenag RI juga berkomitmen untuk merehab sekolah yang rusak parah, sedang dan ringan,” katanya.

Sementara itu Kepala MAN 2 Kota Bima, Mansyur menjelaskan, kedatangan Kanwil NTB akan sangat membantu. Sebab bisa memotivasi jajaran sekolah dan siswa, untuk kembali semangat belajar.

“Seluruh sekolah dalam jajaran Kemenag, siap melaksanakan UNBK. Meskipun terdampak banjir, tapi optimis bisa melaksanakanny,” ucapnya.

*Kahaba-04