Kabar Bima

Seminggu Terakhir, PKPU Fokus Distribusikan Paket Sekolah

225
×

Seminggu Terakhir, PKPU Fokus Distribusikan Paket Sekolah

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.-Kendati sudah sebulan lebih musibah banjir bandang berlalu, lembaga kemanusiaan Pos Keadilan Peduli Ummat (PKPU) masih terus mendistribusikan bantuan untuk kebutuhan masyarakat korban banjir.

Seminggu Terakhir, PKPU Fokus Distribusikan Paket Sekolah - Kabar Harian Bima
Keceriaan para siswa usai menerima bantuan peralatan sekolah dari PKPU. Foto: Ady

Selama seminggu terakhir, distiribusi bantuan PKPU difokuskan pada sejumlah sekolah yang terkena dampak banjir bandang. Bantuan itu berupa paket school kits atau paket lengkap untuk para pelajar.

Seminggu Terakhir, PKPU Fokus Distribusikan Paket Sekolah - Kabar Harian Bima

“Sebanyak 400 paket school kits sudah kita salurkan. Isinya ada 9 item meliputi, mulai dari tas ransel, buku tulis, pensil, pulpen, penggaris, penghapus, rautan, kaos kaki sekolah, dan sepatu sekolah,” sebut Koordinator PKPU Pulau Sumbawa, Irman melalui siaran persnya, kemarin.

Kata dia, bantuan tersebut diperuntukkan bagi siswa di Kota Bima dan sebagian wilayah Kabupaten Bima yang terdampak banjir. Terutama para siswa yang belum mendapatkan perlengkapan sekolah karena hanyut terbawa banjir.

Antara lain sekolah yang sudah salurkan bantuan lanjutnya, yakni SMKN 3 Kota Bima, SDN 24 Kota Bima, MTS Al Khithab Al Islamy dan bantuan langsung kepada sejumlah anak korban banjir yang tinggal di sekitar bantaran sungai Kota Bima dan Kabupaten Bima.

“Kami dari PKPU berharap bantuan ini bisa menyemangati para siswa korban banjir untuk tetap semangat ke sekolah. InsyaAllah bantuan masih akan terus kami salurkan kepada masyarakat,” ujar Irman.

*Kahaba-03