Kabar Bima

Malam Ini, Bupati Bima Kirim Bantuan ke Korban Banjir Sumbawa

209
×

Malam Ini, Bupati Bima Kirim Bantuan ke Korban Banjir Sumbawa

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Malam ini, Sabtu (11/2) Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri mengirim 2 truk bantuan yang berisi 400 dus mie instan dan 500 dus air mineral untuk korban banjir bandang di Kabupaten Sumbawa.

Malam Ini, Bupati Bima Kirim Bantuan ke Korban Banjir Sumbawa - Kabar Harian Bima
Kabag Humas dan Protokol Setda Kabupaten Bima, Armin Farid. Foto: Noval

Kabag Humas dan Protokol Setda Kabupaten Bima Armin Farid mengungkapkan, meski sama-sama diterpa bencana, namun solidaritas dan kebersamaan tetap harus dilakukan. Dibawah pemerintahan Hj. Indah Dhamayanti Putri dan H. Dahlan M. Noer, Pemerintah Kabupaten Bima mengirim personil dan bantuan untuk korban banjir bandang sumbawa.

Malam Ini, Bupati Bima Kirim Bantuan ke Korban Banjir Sumbawa - Kabar Harian Bima

“Langkah awal pasca banjir Sumbawa, ibu Bupati langsung memerintahkan BPBD Kabupaten Bima untuk membantu korban banjir Sumbawa dengan mengirim 25 personil baik dari TRC (Tim Reaksi Cepat) maupun personil BPBD. Keseluruhan personil sebanyak 25 orang,” ungkapnya, Sabtu (11/2).

Tim BPBD juga katanya, membawa bantuan berupa 100 dos mie instan dan 100 dos air mineral.

“Insha Allah, untuk bantuan-bantuan lainnya dari Pemkab Bima akan menyusul sesuai kebutuhan di lapangan,” katanya.

*Kahaba-02