Kabar Bima

Sejumlah Sekolah di Kota Bima Kembali Terdampak Banjir

293
×

Sejumlah Sekolah di Kota Bima Kembali Terdampak Banjir

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Banjir bandang keempat menerjang Kota Bima Minggu (26/3). Selain pemukiman warga, sejumlah sekolah juga kembali terdampak.

Sejumlah Sekolah di Kota Bima Kembali Terdampak Banjir - Kabar Harian BimaMengidentifikasi kerusakan sekolah, jajaran Dikbud Kota Bima ini langsung turun lapangan. Melihat secara langsung kondisi sekolah yang terdampak banjir bandang.

Sejumlah Sekolah di Kota Bima Kembali Terdampak Banjir - Kabar Harian Bima

Kepala Dikbud Kota Bima, H. Alwi Yasin mengatakan, berdasarkan data yang dihimpunnya, terdapat beberapa sekolah yang terdampak banjir bandang. Diantaranya sekolah kategori rusak berat, sedang dan ringan karena terendam lumpur.

Ia menyebutkan, sekolah itu masing-masing SDN 45 rusak berat, karena beberapa bangunan rusak parah, ditambah dengan barang elektronik dan alat peraga yang juga tidka bisa dselamatkan. Sedangkan untuk sekolah lainnya seperti SMPN 1, SMPN 5, SMPN 8, SDN 49, SDN 55 dan SDN 12 masuk kategori rusak ringan, karena hanya terendam lumpur.

Agar fasilitas pendidikan dapat digunakan dalam waktu dekat, mengingat waktu normal kembali KBM dilaksanakan pada Rabu (29/3) lusa. Dikbud telah melakukan koordinasi dan komunikasi dengan BPBD Kota Bima, agar segera membantu membersihkan lumpur dan mengangkat beberapa material yang mengganggu kegiatan belajar.

“Semoga dengan adanya bantuan BPBD, pembersihan fasilitas pendidikan dapat terselesaikan. Sehingga KBM pada Rabu lusa dapat aktif kembali,” harapnya.

Ditambahkan Alwi, saat ini pantauan tetap dilakukan pasca banjir bandang terjadi. Agar secara keseluruhan di data dan dilaporkan kepada Provinsi dan Kemendikbud.

*Kahaba-04