Kabar Bima

Hari Pertama Kerja, 54 ASN tidak Hadir Tanpa Keterangan

243
×

Hari Pertama Kerja, 54 ASN tidak Hadir Tanpa Keterangan

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Hari pertama masuk kerja setelah libur panjang, tercatat 54 orang Aparatur Sipil Negara (ASN) tidak hadir tanpa keterangan. Hari ini juga, Senin (3/7) nama 54 ASN tersebut dikirim ke Menpan-RB.

Hari Pertama Kerja, 54 ASN tidak Hadir Tanpa Keterangan - Kabar Harian Bima
Sekretaris BKPSDM Kota Bima H. Mahfud. Foto: Bin

Sekretaris BKPSDM Kota Bima H. Mahfud mengungkapkan, pendataan nama – nama ASN yang tidak hadir langsung dilakukan pada saat upacara pagi di Halaman Kantor Walikota Bima. Hasilnya, tercatat sebanyak 48 ASN yang tidak hadir tanpa keterangan. Kemudian ditambah lagi jumlahnya saat sidak di 5 Puskemas sebanyak 6 orang ASN yang juga tidak hadir tanpa keterangan.

Hari Pertama Kerja, 54 ASN tidak Hadir Tanpa Keterangan - Kabar Harian Bima

“Di 5 Puskesmas, 1 orang di Puskesmas Penanae, 1 orang di Mpunda, dan 4 di Puskesmas Paruga. Jadi total ASN yang tidak hadir sebanyak 54 orang,” sebutnya.

Diakui Mahfud, 48 ASN yang tidak hadir tersebut tersebar diseluruh SKPD. Sementara sanksinya, tunjangan kinerja sebanyak 50 persen dipotong pada bulan Juli.

“Nama-nama ASN ini juga siang ini langsung dikirim ke Menpan-RB,” ungkapnya.

Menurut Mahfud, sanksi pemotongan tunjangan kinerja tersebut sesuai dengan Perwali Nomor 11 Tahun 2010. Sanksi tersebut dinilai sepadan.

Ia menambahkan, saat upacara pagi, juga ditemukan ASN yang tidak mengenakan Korpri. Padahal sudah ditegaskan melalui surat edaran, namun tetap saja ditemukan ASN yang tidak patuh.

“Tadi saat upacara Walikota Bima sangat tegas soal ASN yang lupa mengenak Korpri. Karena dinilai tidak disiplin,” tuturnya.

*Kahaba-01