Kabar Bima

Rumah Warga Cenggu Terbakar

213
×

Rumah Warga Cenggu Terbakar

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Rumah milik Sirajuddin dan Anwar warga RT 03 RW 02 Desa Cenggu Kecamatan Belo terbakar akibat arus pendek Listrik sekitar pukul 11.30 Wita, Minggu (13/8). Beruntung, tidak ada korban jiwa dari musibah tersebut.

Rumah Warga Cenggu Terbakar - Kabar Harian Bima
Puing-puing sisa kebakaran di Cenggu. Foto: Dok. BPBD

Kepala Sementara BPBD Kabupaten Bima H. Taufik mengatakan, sekitar Pukul 11.30 Wita tiba-tiba api menyala dan membakar rumah milik Sirajudin. Api juga meluas ke rumah warga lain. Warga yang melihat kejadian tersebut berbondong-bondong mengambil peralatan seadanya untuk berupaya memadamkan api.

Rumah Warga Cenggu Terbakar - Kabar Harian Bima

“Situasi saat itu kondisi angin cukup kencang dan membahayakan bagi rumah warga lain. Beruntung saat kejadian itu, Sirajudin sedang tidak berada di rumah,” ujarnya.

Lanjut Taufik,  sekitar Pukul  12.36 Wita satu unit mobil pemadam kebakaran dari BNPB tiba di lokasi kebakaran dan berhasil  memadamkan api. Berselang beberapa menit, satu unit mobil pemadam lagi datang membantu untuk memadamkan sisa api yang masih menyala.

“1 unit rumah panggung 12 tiang milik  Sirajudin hangus terbakar dan 1 unit rumah permanen milik Anwar terbakar pada bagian atap saja. Sedangkan korban jiwa, nihil,” ungkapnya.

*Kahaba-05