Kabar Bima

SW Mataho Ajak Warga Lewirato Dukung Program Seribu Juta

216
×

SW Mataho Ajak Warga Lewirato Dukung Program Seribu Juta

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Bima Subhan-Wahyudin atau dikenal dengan SW Mataho mengajak seluruh warga Kelurahan Lewirato untuk mendukung program seribu juta (Baca : Rp1 Miliar) per kelurahan. Ajakan ini disampaikan SW Mataho saat kampanye blusukan di Kelurahan Lewirato, Minggu (6/5) sore.

SW Mataho Ajak Warga Lewirato Dukung Program Seribu Juta - Kabar Harian Bima
SW Mataho saat blusukan di Kelurahan Lewirato. Foto: Ady

Menurut Calon Walikota Bima Subhan, program seribu juta merupakan salah satu dari 10 program andalan pasangan jalur perseorangan ini. Melalui program ini ia yakin warga Kota Bima akan sejahtera dan mandiri secara ekonomi.

SW Mataho Ajak Warga Lewirato Dukung Program Seribu Juta - Kabar Harian Bima

“Seribu juta per kelurahan adalah program yang terukur dan telah melalui kajian mendalam tim SW Mataho. Jadi sangat realistis untuk diwujudkan,” jelasnya optimis disela menyapa warga yang hendak bersalaman.

Untuk apa saja anggaran sebesar itu kata dia, yaitu akan dikelola sepenuhnya untuk mewujudkan pemerataan pembangunan di 38 kelurahan di Kota Bima. Sehingga tidak terjadi ketimpangan antara wilayah bagian barat dan timur Kota Bima.

“Bisa untuk mendukung penguatan ekonomi, usaha bakulan, kegiatan pemuda, pertanian hingga urusan infrastruktur kelurahan,” terangnya.

Blusukan pasangan calon nomor urut 3 ini disambut hangat warga Lewirato. SW Mataho menyambangi warga dari rumah ke rumah, menyapa dengan senyum dan mengajak untuk mendukung kemajuan Kota Bima bersama Koalisi Merah Putih.

Malam harinya, kegiatan kampanye blusukan SW Mataho dilanjutkan dengan tatap muka bersama warga untuk memaparkan visi-misi maupun semua program.

*Kahaba-03