Kabar Bima

Kendaraan Ditilang Sebanyak 1.863, Kesadaran Berkendara Masyarakat Sangat Menurun

241
×

Kendaraan Ditilang Sebanyak 1.863, Kesadaran Berkendara Masyarakat Sangat Menurun

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Operasi Patuh Gatarin 2018 yang digelar selama 14 hari, mulai tanggal 26 April hingga 9 Mei, Sat Lantas Polres Bima Kota telah menilang 1.863 kendaraan, baik kendaraan roda 2 maupun kendaraan roda 4.

Kendaraan Ditilang Sebanyak 1.863, Kesadaran Berkendara Masyarakat Sangat Menurun - Kabar Harian Bima
Operasi Patuh Gatarin 2018 oleh Polres Bima Kota. Foto: Deno

“1.700 kendaraan roda 2 dan 163 kendaraan roda 4. Jumlahnya 1.863 kendaraan,” sebut Kasat Lantas Polres Bima Kota AKP Ryan Faisal, Kamis (10/5).

Kendaraan Ditilang Sebanyak 1.863, Kesadaran Berkendara Masyarakat Sangat Menurun - Kabar Harian Bima

Kata Ryan, angka kendaraan yang ditilang tersebut menunjukan kesadaran masyarakat dalam mamatuhi aturan lalu lintas sangatlah menurun. Para pengguna jalan rata-rata melanggar Pasal 281, 288 dan 285 tentang kelengkapan surat kendaraan hingga kelengkapan kendaraan.

“Dengan demikian, kami berharap agar masyarakat selalu meningkatkan kesadaran dalam mematuhi aturan lalu lintas,” katanya.

Guna terciptanya Kamseltibcar tambah Ryan, masyarakat harus benar-benar memahami dan mematuhi aturan lalu lintas saat berada di jalan raya. Agar terhindar dari kecelakaan, apalagi sekarang masyarakat sedang menyambut bulan puasa, kewaspadaan terhadap terjadinya kecelakaan harus diperhatikan sebaik mungkin.

“Mari sama-sama menyadari tentang pentingnya memahami dan mematuhi aturan berlalu lintas,” ajaknya.

*Kahaba-05