Kabar Bima

Lomba Kelurahan Terintegrasi, Besok Kelurahan Penanae Dinilai

323
×

Lomba Kelurahan Terintegrasi, Besok Kelurahan Penanae Dinilai

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Setelah memastikan juara I Lomba Kelurahan Terintegrasi Tingkat Kota Bima 2018, Kelurahan Penanae Rabu besok (1/8) akan dinilai oleh tim Provinsi NTB. Kelurahan setempat bersama seluruh stakeholder OPD tengah mempersiapkan diri.

Lomba Kelurahan Terintegrasi, Besok Kelurahan Penanae Dinilai - Kabar Harian Bima
Kabag AP Setda Kota Bima H. Fahruddin. Foto: Eric

“Persiapan capai 95 persen, tinggal beberapa pembenahan saja,” ujar Kabag AP Setda Kota Bima H Fahruddin, Selasa (31/7).

Lomba Kelurahan Terintegrasi, Besok Kelurahan Penanae Dinilai - Kabar Harian Bima

Ia menjelaskan, tim dari Provinsi NTB akan menilai 3 aspek. Masing – masing bidang pemerintahan, kewilayahan, serta keterlibatan masyarakat. Sementara tim penilai melibatkan OPD seperti Dukcapil, Dikes, BKKBN, Dinas Dikbud.

“Tim Provinsi NTB tiba hari ini. Besok akan berkunjung dan memberikan penilaian,” katanya.

Mantan Camat Rasanae Timur itu menuturkan, berdasarkan sub bidang 3 aspek penilaian, nanti akan dibagi lagi beberapa sub bidang penilaian. Seperti mencakup aspek partisipasi masyarakat, lembaga kemasyarakatan, PKK, keamanan dan ketertiban serta tanggap siaga bencana, pendidikan, kesehatan, ekonomi, penanggulangan kemiskinan serta peningkatan kapasitas masyarakat.

Sementara itu Sekda Kota Bima H Muhtar Landa menambahkan, tujuan utama lomba kelurahan sebenarnya adalah untuk membangun kembali semangat swadaya, gotong royong, dan partisipasi masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan sosial kemasyarakatan. Mulai dari penataan lingkungan masyarakat, pembangunan keluarga, hingga penerapan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS).

*Kahaba-04