Kabar Bima

Pjs Kades Lewintana Akan Fokus Perbaiki Administrasi Desa yang Buruk

186
×

Pjs Kades Lewintana Akan Fokus Perbaiki Administrasi Desa yang Buruk

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Menjabat sebagai pejabat sementara (Pjs) Kepala Desa Lewintana Kecamatan Soromandi, Abdul Karim akan fokus memperbaiki administrasi pemerintah desa setempat. Sebab, selama ini dianggapnya tidak teratur.

Pjs Kades Lewintana Akan Fokus Perbaiki Administrasi Desa yang Buruk - Kabar Harian Bima
Pejabat sementara Kepala Desa Lewintana Abdul Karim. Foto: Yadien

Abdul Karim dilantik menjadi Penjabat Kepala Desa Lewintana Senin (10/9) lalu. Sebelumnya ia menjabat sebagai staf Bidang Ekonomi di Kantor Camat Soromandi.

Pjs Kades Lewintana Akan Fokus Perbaiki Administrasi Desa yang Buruk - Kabar Harian Bima

Menurut dia, harus diakui jika administrasi pemerintah desa Lewintana selama ini buruk. Itu terjadi karena adanya ketidaksepahaman antara kepala desa, dan perangkat desa yang ada akibat berbagai polemik.

“Karena berelisih jadi masing-masing pakai versi dan administrasi masing-masing juga,” ungkapnya, Kamis (13/9) di kantor desa setempat.

Menyongsong pemilihan kepala desa yang akan digelar pada Desember 2018 mendatang, ia berkeinginan ada kerjasama semua pihak, terutama perangkat desa yang ada untuk mencipatakan Pilkades yang damai.

Selain itu, semua perangkat desa diharapkan untuk menciptakan pemerintahan desa yang damai dan harmonis agar menjadi contoh dan teladan bagi warga desa.

“Bagaimana bisa perbaiki warga kalau pemerintahnya sendiri tidak baik,” katanya.

Ia menambahkan, pemerintah desa setempat masih memiliki 2 tahap anggaran dana desa tahun 2018 yang belum dicairkan. Itu juga menjadi tugas dan tanggungjawabnya untuk menjalankan program-program desa yang sudah tertuang dalam RKPJMDes.

“Kami sedang buat laporan dan permohonan pencairan anggaran tahap ke 2,” tambahnya.

*Kahaba-10