Kabar Bima

Target Menang Pileg dan Pilpres, PAN Kota Bima Bekali Caleg 

228
×

Target Menang Pileg dan Pilpres, PAN Kota Bima Bekali Caleg 

Sebarkan artikel ini

Kota Bima,  Kahaba.- Partai Amanat Nasional (PAN) punya target ingin memenangkan pemilihan legislatif (Pileg) diseluruh tingkatan dan Pemilihan Presiden (Pilpres), DPD PAN  Kota Bima menggelar kegiatan pembekalan sekaligus sosialisasi UU Pemilu untuk seluruh caleg dan kader, di Hotel Camelia, Selasa siang (30/10).

Target Menang Pileg dan Pilpres, PAN Kota Bima Bekali Caleg  - Kabar Harian Bima
Pembekalan Caleg PAN di Hotel Camelia. Foto: Eric

Kegiatan mengambil tema “Bersama Kita Memenangkan  Konstetasi Pemilu dan Legislatif dan Presiden” itu dihadiri Wakil Walikota (Wawali) Bima Feri Sofiyan, Assisten I Setda M Farid, Ketua DPRD Kota Bima Syamsurih, Ketua Bawaslu Muhaimin, serta seluruh kader PAN se-Kota Bima, Kabupaten Bima, Dompu dan Provinsi NTB.

Target Menang Pileg dan Pilpres, PAN Kota Bima Bekali Caleg  - Kabar Harian Bima

Wawali Bima yang juga Ketua DPD PAN Kota Bima Feri Sofiyan dalam arahannya mengatakan,  tentu semua partai menginginkan kemenangan pada pileg tahun 2019 nanti. Tapi untuk menang, bukan perkara mudah tapi butuh kerja keras yang wajib dilakukan seluruh unsur di dalam partai politik.

“Kerja keras dan cerdas harus terus dilakukan untuk capaian yang kita inginkan,” katanya.

Ia juga mengimbau kepada seluruh kader, simpatisan dan caleg PAN untuk tidak terlena dengan kemenangan yang pernah diraih 5 tahun lalu dan pada Pilkada Kota Bima 2018. Tapi kemenangan tersebut harus terus dipertahankan dengan kerja keras diseluruh tingkatan partai.

“Semua harus bersatu memenangkan konstalasi politik 2019, baik itu DPRD Kota Bima, Provinsi NTB, DPR RI dan Presiden. Ini target yang harus diperjuangkan dengan sungguh – sungguh,” ucapnya.

Feri berharap mulai dari sekarang semua caleg, kader dan simpatisan terus menggalang dukungan dan meraih simpati masyarakat. Sehingga mampu pertahankan kemenangan yang pernah diraih pada pesta demokrasi 5 tahun lalu dan tahun 2018.

Dirinya juga sudah instruksikan seluruh kader dan caleg tak bisa ada lagi khianati partai. Wajib hukumnya seluruh kader partai  memilih caleg PAN. Yang di daerah mendukung dan memilih juga caleg di tingkat provinsi dan pusat.

“Jangan berbeda pilihan ditiap tingkatan. Tetap satu pilihan, mulai dari caleg daerah, provinsi sampai pusat. Ini semua demi kebesaran partai,” pesannya

Karena jika mampu mengkoordinir dan mengatur maksimal seluruh konstituen di Kota Bima sambungnya, PAN akan dapat mengirim banyak wakil di DPRD Provinsi NTB dan DPR RI. Jangan sampai seperti 5 tahun lalu, tak sebanding capaian di daerah dengan capaiah di tingkat provinsi dan pusat.

“Dulu ternyata tidak linear kota dan provinsi. Koordinasi dan komunikasi antara caleg daerah dan provinsi tidak terbangun maksimal, selisih suara sangat signifikan. Makanya periode ini wajib seluruh kader dan caleg PAN dukung kader PAN,” tegasnya.

Feri menambahkan, kerja politik adalah kerja organisasi yang harus membangun jaringan untuk jadi kekuatan. Jangan sampai antara kader saling menjelekan sehingga tak ada simpatik dari masyarakat.

“Berikan dedikasi untuk partai, dekati masyarakat, tebar kebaikan dan konsolidasi diseluruh tingkatan untuk meraih kemenangan,” imbaunya.

*Kahaba-04