Kabar Bima

Unggul 15 Suara, Safrin Jadi Kades Oi Katupa

199
×

Unggul 15 Suara, Safrin Jadi Kades Oi Katupa

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Pemilihan Kades Oi Katupa Kecamatan Tambora, Kamis (20/12) kemarin berakhir dengan kemenangan kandidat nomor urut 2, Safrin.

Unggul 15 Suara, Safrin Jadi Kades Oi Katupa - Kabar Harian Bima
Safrin, kandidat yang menang di Pilkades Oi Katupa. Foto: Ist

Ketua Panitia Pilkades Oi Katupa Syuaeb Ibrahim, mengatakan Syafrin keluar sebagai pemenang dengan perolehan suara sebanyak 135. Sementara pesaingnya kandidat nomor urut 4 Hadirman memperoleh suara sebanyak 120.

Unggul 15 Suara, Safrin Jadi Kades Oi Katupa - Kabar Harian Bima

“Selisih hanya 15 suara,” ungkapnya.

Pada Pilkades kali ini kata dia, ada 5 kandidat yang bersaing dan masing memperoleh suara, masing – masing Taufik (82), Safrin (135), Abdul Haris (67), Hadirman (120), dan Ady Ardiansyah (14).

Sementara jumlah pemilih yang memberikan hak suaranya sebanyak 423 orang, dari 486 daftar pemilih tetap (DPT). Artinya ada 23 pemilih yang tidak hadir.

“Dari 423 suara terdiri dari suara sah 418. Sementara suara batal sebanyak 5 suara,” bebernya.

Dalam pelaksanaannya sambung Syuaeb, Pilkades yang berbatasan langsung dengan Kecamatan Sanggar ini berjalan dengan aman dan lancar. Atas partisipasi dan kelancaran semua proses agenda bersar ini, pihaknya mengucapkan terimakasih banyak, lebih-lebih kepada masyarakat dan seluruh aparat yang sudah membantu.

Sementara itu, Kades terpilih Safrin yang ditemui wartawan di kediamannya mengungkapkan, kemenangan ini adalah buah dari perjuangan panjang dan kesabaran yang dilaluinya selama beberapa bulan terakhir ini.

“Untuk itu, ia mengucapkan rasa syukur kepada Allah SWT, dan mempersembahkan kemenangan ini untuk warga Oi Katupa,” pungkasnya.

Bagi dirinya, tidak ada ekspresi atau pun pesta pora yang berlebihan untuk kemenangan ini. Karena Ini adalah kemenangan semua, dan ia hanya memiliki tujuan yakni membangun dan memajukan Desa Oi Katupa.

“Ini adalah amanah dan kepercayaan yang harus saya emban selama 6 tahun, jadi saya akan merangkul semua pihak siapa pun itu,” terang Alumnus STKIP Bima ini.

*Kahaba-09