Kabar Bima

Dikbud Kota Bima Tunjuk 5 Plt Kepala SD

224
×

Dikbud Kota Bima Tunjuk 5 Plt Kepala SD

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Sebanyak 5 Kepala Sekolah Dasar (SD) lingkup Pemerintah Kota Bima terhitung 1 Januari 2019 memasuki masa purna tugas (pensiun). Untuk mengisi kekosongan tersebut, Dinas Dikbud menunjuk pelaksana tugas (Plt) kepala sekolah.

Dikbud Kota Bima Tunjuk 5 Plt Kepala SD - Kabar Harian Bima
Plt Kepala Dinas Dikbud Kota Bima, Abdul Azis. Foto: Bin

Plt Kepala Dinas Dikbud Kota Bima Abdul Azis menyampaikan, 5 lembaga pendidikan dimaksud yakni SDN 29, 57, 05, 51 dan SDN 06 Kota Bima. Jabatan Kepsek Plt terhitung mulai 2 Januari. Untuk SDN 29 dijabat Tuti Haryati, SDN 57 diisi M Arif, SDN 05 dijabat Fahru Kamil, SDN 51 ditempatkan Emi Suryani dan SDN 06 Kota Bima diamanahkan sementara kepada H Syarafuddin.

Dikbud Kota Bima Tunjuk 5 Plt Kepala SD - Kabar Harian Bima

Abdul Azis mengungkapkan, dari 5 jabatan kepala sekolah tersebut, sebagiannya belum melalui tahapan tes Calon Kepala (cakep) sekolah dan juga ada yang telah lolos tes cakep.

“Nama – nama Plt kepala sekolah itu sebelumnya kami usulkan untuk mengganti pejabat yang pensiun kepada Walikota Bima,” katanya, Kamis (3/1).

Penunjukan Plt kata Azis, untuk menjalankan tugas sementara, sembari menunggu penetapan kepala sekolah devinitif dari kepala daerah.

Selain 5 sekolah tersebut, di tahun ini masih ada sejumlah kepala sekolah yang akan memasuki masa purna tugas. Oleh karena itu, pihaknya juga tengah memproses nama-nama calon kepala sekolah untuk mengisi jabatan tersebut.

“Untuk mengisi kekosongan tersebut, kami utamakan nama-nama yang telah lolos tes cakep. Meskipun begitu, tetap menunggu persetujuan kepala daerah,” tambahnya.

*Kahaba-04