Kabar Bima

Rumah Dicongkel Maling, TV dan HP Raib

449
×

Rumah Dicongkel Maling, TV dan HP Raib

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Rumah Wulandari (19) warga RT 09 RW 04 Desa Tambe Kecamatan Bolo dicongkel maling, Jumat (4/1) sekitar pukul 03.00 Wita. Akibatnya, sejumlah barang milik korban yakni 1 unit TV merek LG 32 Inci dan 1 unit Hp Samsung J5, raib.

Rumah Dicongkel Maling, TV dan HP Raib - Kabar Harian Bima
Polisi saat olah TKP kasus pencurian di rumah Wulandari. Foto: Yadien

Kapolsek Bolo, AKP Muhtar HI membenarkan kejadian tersebut. Bahkan pihaknya telah menerima laporan kemalingan dari koban.
Katanya, korban mengetahui bahwa rumahnya dimasuki maling berawal saat korban terbangun usai subuh karena anaknya menangis. Saat itu korban melihat ventilasi rumahnya terbuka dan pintunya di depan juga sudah terbuka.

Rumah Dicongkel Maling, TV dan HP Raib - Kabar Harian Bima

“Dia kaget melihat pintu rumah sama ventilasinya terbuka,” ujarnya.

Melihat hal tersebut, korban langsung mengecek sejumlah barang dan isi rumah dan mengetahui bahwa 1 unit TV dan HH miliknya raib dibawa maling.

“Akibat kejadian itu korban mengalami kerugian sekitar 3 juta rupiah,” kata Kapolsek.

Setelah menerima laporan, pihak kepolisian Polsek Bolo langsung mendatangi rumah korban dan melakukan olah TKP serta mencari sejumlah saksi, guna menentukan pelaku tindak pidana tersebut.

“Kasusnya sedang diproses, sementara pelakunya masih dalam penyelidikan,” tuturnya.

*Kahaba-10