Kabar Bima

39 Mahasiswi Akbid Harapan Bunda Ikut Gladi Bersih

213
×

39 Mahasiswi Akbid Harapan Bunda Ikut Gladi Bersih

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Agar mempermudah pelaksanaan proses wisuda yang akan digelar besok, Rabu (9/1), sebanyak 39 Mahasiswi Akbid Harapan Bunda mengikuti gladi bersih di Gedung Paruga Nae, Selasa (8/1).

39 Mahasiswi Akbid Harapan Bunda Ikut Gladi Bersih - Kabar Harian Bima
Mahasiswi Akbid Harapan Bunda saat mengikuti gladi bersih. Foto: Ist

Humas Akbid Harapan Bunda Rostina menyampaikan, mahasiswa yang ikut gladi merupakan mahasiswa yang sudah memenuhi syarat dan ketentuan untuk mengikuti wisuda. Proses pelaksanaan gladi pun berjalan tanpa hambatan yang berarti.

39 Mahasiswi Akbid Harapan Bunda Ikut Gladi Bersih - Kabar Harian Bima

“Terdapat rentetan alur yang harus diikuti masing-masing calon wisudawati saat mengikuti prosesi wisuda nanti. Seperti tempat duduk, berdiri dan berjalan menuju podium, semua harus diketahui sat gladi,” katanya.

Jangan sampai kata dia, ada kesalahan – kesalahan saat proses wisuda nanti, yang cukup menganggu pelaksanaan kegiatan dimaksud. Mahasiswi pun bisa teratur dan terhindar dari kebingungan.

“Kami berharap pelaksanaan wisuda besok berjalan lancar tanpa kendala,” harapnya.

Saat wisuda besok sambung Rostina, pihaknya akan mengundang Walikota Bima, Ketua LL Dikti, Ketua PTS se-Kota Bima dan Kabupaten Bima, Kadis Kesehatan Kota dan Kabupaten Bima, Kepala Puskesmas Kota Bima, Kabupaten Bima dan Kabupaten Dompu serta orang tua mahasiswi yang ikut wisuda.

Ia menambahkan, 39 mahasiswi tersebut merupakan angkatan ke-9. Dari awal angkatan pertama hingga saat ini, Kampus Akbid Harapan Bunda sudah mencetak 617 Diploma III (D III).

*Kahaba-05