Kabar Bima

Mahmud Terpilih Secara Aklamasi Menjadi Ketua FKUB Kota Bima

185
×

Mahmud Terpilih Secara Aklamasi Menjadi Ketua FKUB Kota Bima

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Bima menggelar rapat pemilihan Ketua FKUB di ruang aula FKUB Kota Bima Jum’at pekan lalu. Kegiatan itu dihadiri Bakesbangpol, Bagian Kesejahteraan Rakyat, perwakilan Kementrian Agama, sejumlah lembaga keagamaan dan juga tokoh lintas agama Kota Bima.

Mahmud Terpilih Secara Aklamasi Menjadi Ketua FKUB Kota Bima - Kabar Harian Bima
Ketua FKUB Terpilih Mahmud Foto Bersama Jajaran Kemenag Kota Bima. Foto: Ist

Pada rapat pemilihan Ketua FKUB Kota Bima, pimpinan forum melempar 3 opsi yaitu aklamasi, lewat formatur dan pemilihan langsung. Akhirnya disepakati opsi pertama yaitu aklamasi. Hasilnya, forum menyepakati 1 nama yaitu Mahmud sebagai Ketua FKUB Kota Bima, masa periode 2019-2024.

Mahmud Terpilih Secara Aklamasi Menjadi Ketua FKUB Kota Bima - Kabar Harian Bima

Mahmud yang dimintai keterangan mengakui bahwa dirinya terpilih secara aklamasi.

“Alhamdulillah, forum mengamanatkan saya sebagai Ketua FKUB Kota Bima yang baru,” ujarnya Senin (14/1).

Mahmud mengaku, setelah terpilih ia secepatnya akan melaksanakan rapat pembentukan susunan kepengurusan FKUB Kota Bima yang baru untuk periode 5 tahun mendatang.

“Setelah susunan pengurus kita bentuk, akan ada beberapa perbedaan program kerja dengan pengurus lama. Namun yang pasti, tetap berlandaskan menjaga kerukunan umat beragama dan berdasarkan peraturan bersama Menteri Agama dan Mendagri Nomor 9 Tahun 2006 dan Nomor 8 Tahun 2006,” bebernya.

Ditambahkan Mahmud, meski sedikit berbeda program kerja. Apa yang menjadi harapan pengurus lama kepada pengurus baru, yaitu mampu membawa FKUB Kota Bima jauh lebih baik dan maju.

“Kami siap bersinergi dengan pengurus lama, dengan berkoordinasi dan komunikasi dalam setiap kegiatan program kerja. Sehingga dapat membawa perubahan yang lebih baik,” harapnya.

*Kahaba-04