Kabar Bima

Berdayakan Pelaku Usaha, Koperindag Bangun Kedai Kopi

259
×

Berdayakan Pelaku Usaha, Koperindag Bangun Kedai Kopi

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Koperindag) Kabupaten Bima di tahun 2019 mulai memantau hasil Sumber Daya Alam (SDA) masyarakat sekitar. Hasilnya nanti dirangkum beberapa tempat yang cocok akan diberdayakan untuk pelaku usaha.

Berdayakan Pelaku Usaha, Koperindag Bangun Kedai Kopi - Kabar Harian Bima
Kadis Koperindag Kabupaten Bima H Ariffudin HM Yacoeb. Foto: Hardi

“Saat ini saja, kami telah membangun beberapa bidang usaha yang dapat menaungi sejumlah pelaku usaha ditiap-tiap kecamatan. Salah satunya seperti Eros Cofee Comunity,” ujar Kadis Koperindag Kabupaten Bima H Ariffudin HM Yacoeb, Jumat (18/1).

Berdayakan Pelaku Usaha, Koperindag Bangun Kedai Kopi - Kabar Harian Bima

Kata dia, komunitas yang bertempat di Kedai Coffe Pandopo Desa Kananga itu baru memiliki  10 pelaku usaha yang tersebar di beberapa kecamatan. Seperti di Kecamatan Bolo, Woha, Ambalawi, dan Kecamatan Wera.

Karena melihat minat masyarakat mengonsumsi kopi, maka pihakna juga berencana akan mencoba melirik beberapa kecamatan lain penghasil kopi untuk di bangun Kedai Coffe.

“Ada beberapa kecamatan yang memiliki komoditi kopi yang bagus, seperti Kecamatan Wawo, Lambitu, Donggo, dan Parado. tapi semua itu masih dalam tahap identifikasi,”ungkapnya.

Ariffudin menjelaskan, saat ini juga pihaknya akan fokus membangun pemahaman pelaku usaha tentang fungsi dan manfaat kopi. Karna Itu akan menjadi langkah awal untuk membangun peluang usaha tersebut. Setelah itu, usaha dimaksud akan terus didorong dan konsepkan dengan kemasan yang bagus, agar menjadi produk usaha lokal yang paling banyak diminati.

“Proses awal ini tentu perlu waktu dan kemauan dari masyarakat sendiri. Makanya para pelaku usaha pemula akan tetap kami support, termasuk bantuan alat-alat,” tambahnya.

*Kahaba-07