Kabar Bima

Pekerjaan Program Kotaku di Kota Bima Dievaluasi

232
×

Pekerjaan Program Kotaku di Kota Bima Dievaluasi

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Konsultan Penyiapan Akhir Program Kotaku, Kurniawan Julkarnaen hadir di Bima bersama jajarannya untuk mengavaluasi pekerjaan program dimaksud, Rabu (6/1).

Pekerjaan Program Kotaku di Kota Bima Dievaluasi - Kabar Harian Bima
Evaluasi Program Kotaku di ruangan rapat Bappeda dan Litbang. Foto: Bin

Kedatangannya diterima langsung oleh sejumlah OPD terkait seperti Bappeda dan Litbang, Dinas Perkim, Dinas Lingkungan Hidup dan Asisten II Setda Kota Bima di aula rapat Kepala Bappeda dan Litbang.

Pekerjaan Program Kotaku di Kota Bima Dievaluasi - Kabar Harian Bima

Usai pertemuan, Kurniawan menjelaskan, dirinya hadir di Kota Bima karena ditugaskan untuk mengumpulkan data, dalam rangka persiapan laporan akhir pekerjaan proyek Kotaku.

“Makanya perlu kita bertemu kepala OPD terkiat, Pokja, dan Satker. Untuk mengumpulkan data, apa sih manfaatkan sebenarnya program Kotaku ini,” katanya.

Ia mengakui sudah banyak sekali mendapat laporannya. Seperti terbangunnya infrastruktur, perubahan prilaku masyarakat, pemberdayaan dan partisipasi masyarakat. Dan ini menjadi modal dasar untuk pembangunan daerah.

Kurniawan memaparkan, program ini adalah proyek pemerintah pusat, untuk dilanjutkan oleh pemerintah daerah. Pemerintah Kota Bima juga menurutnya telah memberikan kontribusi yang luar biasa untuk terlaksananya program Kotaku. Seperti penganggaran dan kebijakan seperti pembebasan lahan.

Setelah menerima laporan ini sambungnya, besok ia berencana untuk mengunjungi langsung sejumlah kelurahan yang mengerjakan program Kotaku. Melihat infrastruktur yang sudah dibangun dan berinteraksi dengan masayrakat.

“Karena program ini akan berakhir tahun 2021, kami melihat ada beberapa hal yang perlu dievaluasi. Seperti menyempurnakan kelembagaan, penguatan BKM dan penambahan anggaran,” ujarnya.

*Kahaba-01